Manchester United Kesengsem dengan 'Paul Pogba'nya Polandia
Serafin Unus Pasi | 23 Juni 2021 21:00
Bola.net - Daftar transfer Manchester United semakin bertambah panjang. Setan Merah dilaporkan tertarik untuk mengamankan jasa Kacper Kozlowski di musim panas ini.
Nama Kozlowski tengah naik daun di Polandia. Karena sang gelandang sudah bermain di tim utama Pogon Szczecin semenjak ia berusia 15 tahun.
Kecemerlangan sang gelandang membuat ia dibawa ke Euro 2020. Ia masuk sebagai pemain pengganti saat Polandia ditahan imbang Spanyol.
Gazzetta Dello Sport, aksi Kozlowski ternyata diamati oleh Manchester United. Sang gelandang dilaporkan masuk ke dalam daftar transfer Setan Merah.
Simak situasi transfer Kozlowski di bawah ini.
The Next Pogba
Menurut laporan tersebut, Manchester United tertarik mendatangkan Kozlowski setelah melihat aksinya.
Semenjak di Polandia, Kozlowski memang dikenal sebagai gelandang muda berbakat. Gaya bermainnya kerap disamakan dengan Paul Pogba.
Kebetulan Manchester United berpotensi ditinggal Paul Pogba di musim panas nanti. Jadi mereka tertarik untuk mengamankan jasanya.
Situasi Kontrak
Kans Manchester United untuk mendapatkan jasa Kozlowski tergolong cukup besar.
Kontraknya di Szczecin hanya tersisa dua musim lagi. Sementara ia saat ini masih menggunakan kontrak pemain muda.
Jadi Kozlowski bisa diangkut dengan mahar transfer yang tergolong murah di musim panas nanti.
Banyak Peminat
MU harus bergerak cepat untuk mengamankan jasa sang gelandang.
Karena Kozlowski juga diincar Juventus dan Barcelona di musim panas nanti.
(Gazzetta Dello Sport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06















