Manchester United Memble di Awal Musim 2024/2025, Begini Penjelasan Erik Ten Hag
Serafin Unus Pasi | 27 September 2024 06:20
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag memberikan penjelasan mengenai penampilan timnya di awal musim 2024/2025 ini. Ia menyebut bahwa timnya masih berproses untuk menjadi tim yang lebih baik lagi.
Seperti yang sudah diketahui, Manchester United mengawali musim 2024/2025 dengan kurang apik. Di ajang Premier League, Setan Merah hanya mampu menang dua kali dari lima pertandingan pertama EPL musim ini.
Sementara baru-baru ini, MU ditahan imbang Twente di Liga Europa. Ini membuat Setan Merah kesulitan untuk mendapatkan kemenangan sejauh ini.
Ketika ditanya apa penyebab MU yang memble ini, begini pembelaan Ten Hag. "Anda harus melihat situasinya terlebih dahulu, di mana kami sedang bekerja keras dan berkembang," buka Ten Hag dalam konferensi persnya baru-baru ini.
Simak komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Banyak Pemain Muda

Menurut Ten Hag, salah satu alasan performa MU masih belum maksimal karena ia mengandalkan banyak pemain muda di timnya.
Ia menyebut para pemain muda ini masih perlu dibentuk dan ia yakin ketika mereka sudah matang, mereka bakal memberikan dampak yang bagus untuk Setan Merah.
"Kami memilih untuk merekrut banyak pemain muda, di mana pada tahun lalu kami merekrut Hojlund dan di tahun ini kami merekrut Zirkzee dan Leny Yoro. Kami menaruh kepercayaan kepada mereka baik untuk saat ini maupun untuk masa depan," sambung Ten Hag.
Bakal Berbenah

Meski begitu, Ten Hag mengakui bahwa tren negatif Manchester United ini tidak boleh dibiarkan begitu saja.
Sang manajer berjanji akan mencoba untuk membenahi penampilan Setan Merah agar mereka bisa lekas kembali ke jalur kemenangan.
"Jujur, saya juga tidak sabar dengan situasi kami saat ini, karena saya ingin tim ini langsung melaju pesat. Kami meraih kesuksesan di dua musim terakhir jadi kami bekerja keras agar kami bisa meraih lebih banyak kesuksesan," pungkas sang manajer.
Laga Berikutnya

Erik Ten Hag menargetkan timnya untuk meraih kemenangan di akhir pekan ini.
Ia ingin Setan Merah mengalahkan Tottenham di Old Trafford, di mana kemenangan di laga ini bisa memberikan dampak positif bagi MU.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Apa yang Salah dengan Eberechi Eze di Arsenal?
Liga Inggris 19 Januari 2026, 17:29
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




