Manchester United Ogah Puasa Gelar Lagi Musim Depan
Serafin Unus Pasi | 12 Juni 2019 21:00
Bola.net - Penjaga gawang Manchester United, Sergio Romero menegaskan bahwa timnya sangat tidak bahagia mengakhiri musim tanpa satupun gelar juara. Kiper asal Argentina menegaskan bahwa ia dan rekan setimnya akan bekerja keras untuk meraih trofi juara musim depan.
Musim 2018/2019 merupakan musim yang menyedihkan bagi Manchester United. Mereka gagal lolos ke Liga Champions musim depan pasca hanya mampu finish di peringkat enam klasemen akhir EPL musim lalu.
Selain gagal ke Liga Champions, United juga gagal meraih satupun gelar juara. Situasi ini membuat mereka sudah menjalani dua musim tanpa satupun gelar juara di Old Trafford.
Romero menegaskan bahwa timnya akan berjuang sekuat tenaga mengakhiri puasa gelar musim depan. "Pesan yang ingin saya sampaikan tetap sama: Kami akan akan berjuang sekuat tenaga dan kami ingin menjadi lebih baik daripada musim lalu," beber sang kiper kepada situs resmi MU.
"Musim ini kami gagal memenangkan satupun trofi juara. Musim depan kami benar-benar ingin memenangkan trofi juara dan kami ingin membawa klub ini ke posisi setinggi musim."
"Para pendukung kami sudah terbiasa melihat kami meraih kemenangan dan meraih gelar juara dan kami juga menginginkan hal tersebut. Untuk itu kami akan berjuang sekuat tenaga untuk mewujudkan hal tersebut." ia menandaskan.
Musim depan Romero berpotensi mengalami perubahan status di skuat MU. Ada apa gerangan? Simak informasinya di bawah ini.
Jadi Kiper Utama
Romero yang sudah menjadi kiper kedua United dalam empat tahun terakhir berpotensi dipromosikan menjadi kiper utama MU musim depan.
Setan Merah saat ini diberitakan akan kehilangan David De Gea di musim panas ini. Sang kiper disebut akan menuju ke Prancis untuk bergabung dengan PSG.
Tim pelatih MU diberitakan enggan mencari kiper pengganti De Gea, karena mereka tahu bahwa Sergio Romero punya kualitas yang baik untuk menjadi kiper utama mereka.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






