Manchester United vs Liverpool, Firmino dan Gomez Siap Tempur
Dimas Ardi Prasetya | 20 Agustus 2022 05:45
Bola.net - Manajer Liverpool Jurgen Klopp mengungkapkan Roberto Firmino dan Joe Gomez akan dalam kondisi siap tempur menghadapi Manchester United.
Firmino sebelumnya ikut main saat Liverpool berduel lawan Fulham. Tapi ia tak main penuh di laga tersebut.
Namun kemudian Firmino tak dimainkan di laga kedua Liverpool melawan Crystal Palace. Sebagai gantinya, Klopp memainkan Darwin Nunez sebagai starter.
Firmino dikabarkan mengalami masalah. Jadi ia tak dimainkan agar tak mengalami masalah lebih lanjut.
Firmino Bisa Main Lawan Man United
Absennya Roberto Firmino menjadi masalah bagi Liverpool. Sebab stok penyerang mereka jadi berkurang.
Situasi jadi makin runyam. Pasalnya Darwin Nunez kemudian dikartu merah saat melawan Crystal Palace.
Untungnya kini jelang laga lawan Manchester United, Jurgen Klopp memberikan kabar positif. Ia mengatakan Firmino sudah latihan normal dan bakal bisa bermain lawan MU.
"Ya, Bobby berlatih sepenuhnya normal, sudah siap," serunya pada laman resmi Liverpool.
Keita Bisa Main
Liverpool sebelumnya juga belum bisa diperkuat oleh Naby Keita. Ia jatuh sakit dan absen di laga Fulham dan Crystal Palace.
Namun Jurgen Klopp juga memberikan kabar positif terkait Keita jelang laga lawan Manchester United. Ia mengatakan pemain Guinea itu sudah sembuh dan bisa main di Old Trafford nanti.
"Naby sakit selama seminggu, pertandingan terakhir di bangku cadangan, sepenuhnya dalam latihan, terlihat sangat bagus. Semua baik-baik saja," serunya.
"Semua yang lain berlatih normal juga. Tidak, tidak ada yang kembali," sambung Klopp.
Gomez Siap Tanding Juga
Stok pemain Liverpool tak cuma berkurang di depan dan tengah. Di belakang Jurgen Klopp juga pusing karena Joel Matip dan Ibrahima Konate mengalami cedera.
Untungnya Joe Gomez sudah pulih dan sempat bermain sebentar di laga lawan Crystal Palace. Jurgen Klopp mengatakan Gomez kini makin bugar dan siap main sejak awal lawan Manchester United.
"Jadi ya, peluang besar dan ia terlihat hebat dalam latihan. Ia kembali," serunya.
"Ia berada di skuat minggu lalu tetapi sekarang ia kembali dalam latihan yang benar-benar normal dan mudah-mudahan tetap seperti ini dan kemudian ia akan jadi starter," tandas Klopp.
Jadwal pertandingan Liverpool
Jadwal pertandingan Liverpool berikutnya:
Pertandingan: Manchester United vs Liverpool
Stadion: Old Trafford
Hari: Selasa, 23 Agustus 2022
Kickoff: 02.00 WIB
Klasemen Premier League
(Liverpoolfc.com)
Berita Liverpool Lainnya:
- Lupakan Brentford, Erik Ten Hag Tuntut Skuat MU Fokus Lawan Liverpool
- Awas Kaget, Erik Ten Hag Siapkan Strategi Berbeda Lawan Liverpool
- Erik Ten Hag: Menang Harga Mati Saat Lawan Liverpool!
- Manchester United vs Liverpool, Anthony Martial Bakal Comeback?
- Fakta dan Statistik Pralaga Premier League 2022/2023 Pekan Ini
- Liverpool Disarankan Boyong Leroy Sane dari Bayern Munchen
- Jadwal Lengkap Premier League 2022/2023 di SCTV dan Vidio
- Manchester United vs Liverpool, Momen Titik Balik Kedua Tim yang Sedang Merana
- Update Transfer Resmi Premier League 2022/2023
- Usai Dibully di Laga Liverpool vs Palace, Perlukah Nunez Jadi 'Hulk'?
- Tegas! ini Pesan Van Dijk Pada Nunez yang Lepas Kontrol di Laga Liverpool vs Palace
- 4 Alasan Start Lambat Liverpool Musim 2022/2023: Rindu Sadio Mane?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












