Mangkir Latihan, Courtois Ternyata Jalan-jalan di Spanyol
Afdholud Dzikry | 7 Agustus 2018 09:17
Bola.net - - Teka-teki mengenai masa depan Thibaut Courtois di Chelsea sampai saat ini belum menemui kejelasan. Banyak yang mengklaim, kiper asal Belgia tersebut sudah tak punya keinginan untuk membela The Blues musim ini.
Nama Thibaut Courtois sejak musim panas tahun lalu memang sudah ramai dibicarakan akan hengkang. Adanya ketertarikan dari raksasa Spanyol, Real Madrid menjadi salah satu alasannya.
Nah, musim panas ini nama Courtois kembali dikaitkan kepindahannya ke ibukota Spanyol itu. Real Madrid disebut tertarik karena Courtois diproyeksikan untuk menggantikan posisi Keylor Navas sebagai penjaga gawang utama.
Rumor kepergian Courtois pun semakin menguat baru-baru ini. Apalagi sebabnya bila bukan soal belum hadirnya ia di latihan Chelsea yang seharusnya dia jalani awal pekan ini.
Jalan-jalan di Spanyol

Usut punya usut, ternyata Courtois saat ini masih berada di Spanyol. Adalah akun twitter @spartenerife yang membocorkan posisi Courtois. Dalam cuitannya, akun tersebut mengunggah foto Courtois tengah berada di sebuah swalayan di Tenerife, Spanyol. Foto itu sendiri diunggah pada hari Senin kemarin, hari di mana ia seharusnya sudah berada di Cobham, markas latihan The Blues.
Mangkirnya Courtois dari latihan Chelsea ini pun sontak semakin menguatkan dugaan bahwa Courtois ingin pergi ke Real Madrid musim panas ini. Ada juga rumor yang mengatakan bahwa absennya Courtois dari sesi latihan tersebut adalah wujud dari protes kiper 26 tahun tersebut karena tak juga dilepas ke Real Madrid oleh Chelsea.[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







