Marcus Rashford Bantah Rumor Ruang Ganti Manchester United Terpecah Belah
Serafin Unus Pasi | 9 Januari 2022 12:40
Bola.net - Penyerang Manchester United, Marcus Rashford menampik kabar bahwa ada perpecahan di ruang ganti Manchester United. Ia menyebut timnya memang kecewa dengan hasil-hasil buruk belakangan ini, namun ia menyebut bahwa kabar itu tidak benar.
Belakangan ini media-media di Inggris melaporkan bahwa internal Manchester United sedang kacau balau. Para pemain Manchester United dilaporkan mulai mempertanyakan kepemimpinan Ralf Rangnick di tim mereka.
Situasi ini dikabarkan semakin memburuk setelah MU kalah dari Wolverhampton. Sebanyak 17 pemain MU dilaporkan tidak senang dengan situasi ini dan mengancam ingin cabut dari Old Trafford.
Menanggapi rumor liar itu, Rashford akhirnya memutuskan buka suara. "Kami semua sangat kecewa dengan performa kami belakangan ini," tulis Rashford di akun media sosialnya.
Baca komentar lengkap sang penyerang di bawah ini.
Hormat Penuh
Rashford menegaskan bahwa rumor para pemain MU tidak menghormati Rangnick itu kabar bohong belaka. Ia menyebut para Setan Merah masih menaruh hormat yang mendalam terhadap sang manajer.
"Kami juga sangat kecewa dengan pemberitaan media mengenai kami. Mereka mempertanyakan komitmen kami tidak hanya kepada para manajer dan staff, melainkan juga terhadap klub ini,"
"Saya menaruh rasa hormat yang besar kepada para pelatih dan juga klub ini. Saya tidak sabar untuk memperbaiki performa saya di bawah asuhan para staff pelatih kami,"
Kecewa Pada Diri Sendiri
Lebih lanjut, Rashford menyebut bahwa ia sangat kecewa dengan penampilannya belakangan ini. Ia berjanji akan bekerja keras untuk memperbaiki performanya dan juga performa Setan Merah.
"Saya bukannya ngambek, dan saya masih bahagia di klub ini. Apakah saya kecewa dengan performa saya belakangan ini? Tentu saja! Karena saya sangat kritis terhadap diri saya,"
"Memang start yang saya jalani memang sulit, namun saya ingin membuktikan diri saya. Saya ingin menunjukkan bahwa dedikasi dan hasrat saya membela klub ini tidak perlu dipertanyakan, karena saya mencintai klub ini," ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan beraksi dalam waktu dekat ini. Mereka akan memainkan pertandingan babak ketiga FA Cup.
Mereka akan berstatus sebagai tuan rumah saat menjamu Aston Villa pada hari Selasa (11/1) dini hari nanti.
Klasemen Premier League
(Marcus Rashford Official Twitter)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






