Mason Mount Masih Ingat Betul Satu Pesan Jose Mourinho Ini
Richard Andreas | 22 November 2019 06:00
Bola.net - Mason Mount mungkin belum pernah dilatih Jose Mourinho secara langsung, tapi dia masih sempat menyaksikan betapa besarnya karisma Mou saat memimpin tim. Kala itu, Mount masih jadi bocah akademi Chelsea.
Mount sekarang telah menjadi salah satu pemain penting di bawah bimbingan Frank Lampard. Sempat dipinjamkan ke sejumlah klub, Mount kembali untuk mengembangkan kariernya di Stamford Bridge.
Di usia 20 tahun, karier Mount meningkat pesat musim ini. Dia tahu caranya mencetak banyak gol karena selalu dipercaya Lampard.
Mount mungkin mempelajari banyak hal dari Lampard, tapi ada satu pesan Mourinho yang masih dia ingat. Apa itu?
Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Tahan Bola!
Beberapa tahun lalu, Mount masih bocah ketika Mourinho masih menangani Chelsea. Dia ditunjuk jadi salah satu ball boy pada duel Liga Champions di Stamford Bridge.
Pengalaman ini ternyata benar-benar berharga bagi Mount. Dia masih mengingat satu pesan Mourinho sampai sekarang.
"Hal pertama yang benar-benar saya ingat adalah kesempatan jadi ball boy pada pertandingan. Bagi saya itu hal besar, saya benar-benar gembira menyambut kesempatan itu sebab sebenarnya Anda tidak bisa lebih dekat lagi [ke lapangan]," tutur Mount di Chelseafc.com.
"Satu momen yang paling menonjol tercipta di bawah Jose Mourinho. Jika kami dalam kondisi menang di pertandingan Liga Champions maka dia bakal meminta kami menahan bola dan tidak melemparnya terlalu cepat."
Jadi Andalan
Mount mungkin bakal jadi andalan Lampard akhir pekan ini. Chelsea menyambangi sang juara bertahan, Manchester City, pada pertandingan yang jelas sulit.
Musim lalu, The Blues takluk 0-6 pada duel yang sama, di bawah Maurizio Sarri. Kali ini, situasinya sedikit berbeda. Skuad The Blues sedang percaya diri di bawah Lampard.
Posisi Chelsea di klasemen sementara pun masih lebih baik. Mereka ada di peringkat ketiga dengan 26 poin, Man City mengekor di peringkat keempat dengan 25 poin.
Laga ini krusial untuk menjauh dari kejaran tim-tim lain, Mount bakal diandalkan bersama penyerang-penyerang muda Chelsea lainnya.
Sumber: Chelseafc
Baca ini juga ya!
- Cesar Azpilicueta Doakan Jose Mourinho Sukses di Tottenham
- Mau Sukses di Tottenham? Mourinho Disarankan Ulangi Cara Melatihnya Bersama Chelsea
- Manchester City akan Kalahkan Chelsea, Klaim Michael Owen
- Eks Pemain Chelsea Ini Kaget Lihat Mourinho Latih Tottenham, Kenapa?
- Kamu Paling Cocok jadi Fans Manchester City atau Chelsea? Cari Tahu yuk!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Man United vs Fulham 1 Februari 2026
Liga Inggris 31 Januari 2026, 21:01
-
Prediksi Susunan Pemain Liverpool vs Newcastle: Misi Bangkit The Reds di Anfield
Liga Inggris 31 Januari 2026, 19:44
-
Tempat Menonton Leeds vs Arsenal, Tayang di Mana?
Liga Inggris 31 Januari 2026, 19:30
-
Michael Carrick Tak Tutup Peluang Manchester United Bergerak di Akhir Bursa Transfer
Liga Inggris 31 Januari 2026, 19:07
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 31 Januari 2026, 22:58

-
Parma vs Juventus: Deretan Statistik yang Menegaskan Superioritas Bianconeri
Liga Italia 31 Januari 2026, 22:51
-
Kontradiksi Juventus dan Parma
Liga Italia 31 Januari 2026, 22:45
-
Peluang Inter Milan Perlebar Jarak di Puncak Klasemen Serie A
Liga Italia 31 Januari 2026, 22:35
-
Prediksi Real Madrid vs Rayo Vallecano 1 Februari 2026
Liga Inggris 31 Januari 2026, 22:32
-
Tempat Menonton Chelsea vs West Ham, Tayang di Mana?
Liga Inggris 31 Januari 2026, 22:30
-
AC Milan Hadapi Dua Hambatan Sebelum Transfer Mateta Rampung
Liga Italia 31 Januari 2026, 22:27
-
Langkah Popsivo ke Final Four Proliga 2026 Terbuka Usai Tumbangkan Livin Mandiri
Voli 31 Januari 2026, 21:32
-
Link Live Streaming Chelsea vs West Ham di Premier League
Liga Inggris 31 Januari 2026, 21:30
-
Hasil Madura United vs PSBS Biak: Dominasi Tuan Rumah Tak Berbuah Gol
Bola Indonesia 31 Januari 2026, 21:10
-
Prediksi Man United vs Fulham 1 Februari 2026
Liga Inggris 31 Januari 2026, 21:01
-
Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Tetap Juara Grup A Meski Imbang Lawan Irak
Tim Nasional 31 Januari 2026, 20:57
-
Prediksi Susunan Pemain Barcelona Lawan Elche: Blaugrana Jaga Tekanan di Papan Atas
Liga Spanyol 31 Januari 2026, 19:56
-
Prediksi Susunan Pemain Liverpool vs Newcastle: Misi Bangkit The Reds di Anfield
Liga Inggris 31 Januari 2026, 19:44
LATEST EDITORIAL
-
7 Klub yang Paling Berpeluang Merekrut Raheem Sterling Usai Berpisah dengan Chelsea
Editorial 30 Januari 2026, 13:06
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30

