Meski Lagi Terluka, Manchester City Diprediksi Bakal Babat Habis MU di Derby Manchester
Aga Deta | 15 Desember 2024 14:30
Bola.net - Pakar sepak bola Inggris, Chris Sutton memberikan prediksinya terkait Derby Manchester yang akan digelar malam ini. Ia menilai Manchester City selaku tuan rumah akan keluar sebagai pemenang laga ini dengan skor besar.
Pekan ke-16 EPL 2024/2025 akan menyajikan sebuah partai sarat gengsi. Manchester City akan menjamu tetangga mereka, Manchester United di Etihad Stadium.
Jelang laga ini, kondisi tuan rumah lagi compang-camping. Terbaru, mereka kalah dengan skor 2-0 melawan Juventus di Liga Champions pada tengah pekan kemarin.
Sutton menilai bahwa laga ini bakal seru karena kedua tim sama-sama lagi mengalami periode yang buruk belakangan ini. "Pada dasarnya, kedua tim sama-sama lagi berada dalam periode yang buruk," buka Sutton dalam kolomnya di BBC Sports.
Simak analisis sang pundit di bawah ini.
Tidak Bisa Jadi Patokan

Sutton tahu bahwa manajer MU yang baru, Ruben Amorim mengalahkan Man City di Liga Champions sebelum ia bergabung dengan Setan Merah.
Namun ia menilai laga itu tidak bisa dijadikan patokan, karena situasi Sporting Lisbon berbeda dengan MU.
"Amorim mengalahkan City dengan skor 4-1 di pertandingan terakhirnya bersama Sporting sebelum pindah ke Old Trafford. Namun kita harus ingat bahwa City tidak bermain buruk di laga itu, dan mereka nyaris unggul beebrapa gol sebelum jeda pertandingan," sambung Sutton.
Jadi Laga Kebangkitan

Menurut Sutton, Pep Guardiola bakal sangat menantikan pertandingan Derby Manchester ini.
Ia menyebut sang pelatih ingin menjadikan laga ini sebagai laga kebangkitan timnya sehingga ia memprediksi City bakal menang di partai ini.
"Saya menjagokan City untuk menang di kandang mereka, karena Pep ingin membangkitkan timnya sebelum periode natal. Saya memprediksi laga ini dimenangkan City dengan skor 3-1," pungkasnya.
Bakal Pincang

Manchester City sendiri berada dalam kondisi yang kurang bagus jelang alga ini.
Ada sekitar enam pemain mereka yang harus absen karena cedera, plus Rico Lewis yang tidak bisa bermain karena suspensi kartu.
Klasemen Premier League
(BBC Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Prediksi Villarreal vs Ajax 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 19:30
-
Real Sociedad vs Barcelona: Barca Keok, Fermin Lopez Tertawakan Keputusan Wasit
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 19:11
-
Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 18:53
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
LATEST UPDATE
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26







