Minim Kontribusi di MU, Rekrutan Erik Ten Hag Ini Dicap Pemain Gagal!
Serafin Unus Pasi | 11 September 2025 11:24
Bola.net - Sebuah kritik dilontarkan Craig Burley terhadap Manuel Ugarte. Ia menilai gelandang tersebut merupakan rekrutan yang gagal bagi Manchester United.
Ugarte bergabung dengan Manchester United pada tahun lalu. Ia dibeli Erik Ten Hag dari PSG dengan harga yang relatif mahal.
Namun, memasuki musim keduanya di Inggris, performa sang gelandang mulai menjadi sorotan. Pasalnya, ia terlihat mengalami kesulitan untuk beradaptasi dengan gaya sepak bola Inggris.
Burley mengaku heran mengapa MU memutuskan untuk merekrut Ugarte. Menurutnya, pemain tersebut sama sekali tidak berguna bagi MU.
Simak komentar lengkap mantan pemain Chelsea itu di bawah ini.
Pemain Tidak Berguna
Dalam wawancaranya bersama ESPN, Burley tidak segan memberikan kritikan pedas kepada Ugarte.
Ia menilai sang gelandang sama sekali tidak memberikan kontribusi yang berarti bagi Setan Merah sejak kedatangannya dari PSG.
"Manuel Ugarte sama sekali tidak memberikan dampak apapun (di MU)," ujar Burley kepada ESPN.
Rekrutan yang Gagal
Menurut Burley, gelandang Timnas Uruguay itu tidak memberikan dampak nyata bagi Manchester United sejauh ini.
Ia menyatakan bahwa MU seharusnya tidak merekrut pemain berharga mahal yang minim kontribusi seperti dirinya.
"Dia benar-benar tidak berguna di Manchester United. Kedatangannya hanya membuat situasinya jadi lebih buruk," pungkasnya.
Kalah Bersaing
Pada musim 2025/2026 ini, Ugarte memang mulai tersisih dari skuad utama Manchester United.
Ia kalah bersaing dengan Casemiro, yang kini menjadi pilihan utama Ruben Amorim di lini tengah MU.
Klasemen Premier League
Sumber: ESPN
Baca Juga:
- Derby Manchester Dibayangi Badai Cedera, 13 Pemain Terancam Absen
- Analisis Taktik Premier League 2025/26: Tren Klasik Bangkit, Dari Lemparan Jauh Hingga Kick-Off Nyeleneh
- Setelah Andre Onana, Manchester United Segera Berpisah dengan Tyrell Malacia?
- Krisis Kiper MU Belum Beres: Onana Sudah Pergi, Sekarang Siapa yang Jadi Starter di Derby Manchester?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga Champions vs Premier League: Benarkah Permainan di UCL Sekarang Lebih Seru?!
Liga Champions 30 Januari 2026, 16:45
-
Gelandang Timnas Brasil Ini Bakal Gantikan Casemiro di MU?
Liga Inggris 30 Januari 2026, 16:41
-
Pemimpin Sekaligus Panutan, Ini 7 Bos Tim MotoGP yang Ternyata Juga Pernah Jadi Pembalap
Otomotif 30 Januari 2026, 16:33
LATEST UPDATE
-
Prediksi Elche vs Barcelona 1 Februari 2026
Liga Spanyol 31 Januari 2026, 00:59
-
Proliga 2026: Jakarta Pertamina Enduro Bangkit di Saat Tepat, Medan Falcons Jadi Korban
Voli 30 Januari 2026, 22:47
-
Negosiasi Transfer Marcus Rashford: Barcelona Ajukan Opsi Lain ke MU
Liga Spanyol 30 Januari 2026, 19:39
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs Bhayangkara FC 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:43
-
Presiden Barcelona Amankan Dua Pemain La Masia: Tidak Dilepas!
Liga Spanyol 30 Januari 2026, 18:43
-
Prediksi BRI Super League: Persis vs Persib 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:39
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSBS Biak 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:33
-
Setelah Kalah Memalukan, Real Madrid Akui Masalah di Lini Tengah
Liga Spanyol 30 Januari 2026, 18:13
-
Usaha AC Milan Membuahkan Hasil, Jean-Philippe Mateta OTW ke San Siro
Liga Italia 30 Januari 2026, 17:53
LATEST EDITORIAL
-
7 Klub yang Paling Berpeluang Merekrut Raheem Sterling Usai Berpisah dengan Chelsea
Editorial 30 Januari 2026, 13:06
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30








