Mkhitaryan Ingin Ukir Sejarah bersama Manchester United
Haris Suhud | 22 Desember 2016 02:57
Bola.net - - Henrikh Mkhitaryan mengatakan ingin mengukir sejarah bersama Manchester United setelah dinobatkan sebagai pemain terbaik Armenia tahun 2016.
Dalam enam tahun terakhir, pemain 27 tahun tersebut selalu menjadi pemain terbaik di negaranya dan kembali menjadi pemenang tahun ini mengalahkan kompatriotnya Gevorg Ghazaryan.
Sejak pindah ke Manchester United, Mkhitaryan masih mengalami kesulitan menunjukkan perannya. Tapi baru-baru ini, ia menjadi penentu kemenangan saat MU menang atas Zorya dan Tottenham.
Saat ini, ia mengalami cedera engkel dan diharapkan sudah bisa kembali bermain ketika MU menghadapi Sunderland. Di bawah asuhan Jose Mourinho, tentu saja, mantan pemain Borussia Dortmund tersebut punya peluang besar menjadi bagian sejarah di Old Trafford.
Saya merasa terhormat memenangkan ketujuh kalinya Pemain Terbaik Armenia Tahun ini! Terima kasih untuk FA Armenia, klub saya, para fans, perwakilan dari media yang mempercayakan saya, tulis Mkhitaryan di laman Facebook-nya setelah dinobatkan sebagai pemain terbaik.
Saya memberikan seluruh hidup saya untuk sepakbola dan meraih pencapaian besar, tapi saya merasa masih bisa mengukir sejarah bersama klub saya Manchester United dan Armenia, negara yang sangat saya cintai dan selalu ada di pikiran saya, sambungnya.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04 -
Apakah Arne Slot Akan Dipecat Liverpool?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 21:25
LATEST UPDATE
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 23 Oktober 2025, 05:37 -
Man of the Match Chelsea vs Ajax Amsterdam: Estevao Willian
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:25 -
Man of the Match Real Madrid vs Juventus: Jude Bellingham
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:19 -
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04