Mourinho Pastikan Lukaku Segera Merumput Kembali
Dimas Ardi Prasetya | 5 Januari 2018 00:23
Bola.net - - Manajer Manchester United Jose Mourinho mengatakan Romelu Lukaku tidak mengalami cedera serius pada kepalanya dan akan segera berlaga akhir pekan ini.
Pemain asal Belgia itu sempat dimainkan melawan Southampton di pentas Premier League jelang tahun baru lalu. Namun ia hanya bisa bertahan sekitar 10 menit di atas lapangan.
Sebab ia mengalami cedera kepala. Saat itu kepala bagian belakangnya berbenturan dengan bek Soton, Wesley Hoedt.
Lukaku pun akhirnya tidak dimainkan di pertandingan melawan Everton. Meski tanpa dirinya saat itu MU bisa menang 2-0.
Mourinho kemudian memberikan update terkait kondisi kesehatan Lukaku. Dikatakannya striker 24 tahun itu tak mengalami cedera berat.
Mourinho juga mengatakan Lukaku tak dimainkan lawan Everton demi memastikan kondisinya baik-baik saja. Sekarang ia sudah siap untuk segera merumput kembali di pertandingan melawan Derby Couty di Piala FA akhir pekan ini.
Itu bukan gegar otak, ini adalah tindakan pencegahan, sebuah perlindungan baginya, kata Mourinho kepada MUTV.
Ia ingin bermain melawan Everton, tapi kali ini ia akan kembali, tegas manajer asal Portugal tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST UPDATE
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26










