N'Golo Kante: Start Chelsea Mengecewakan!
Serafin Unus Pasi | 23 September 2019 16:40
Bola.net - Gelandang Chelsea, N'Golo Kante mengaku cukup kecewa melihat performa timnya di awal musim ini. Kante menyebut bahwa timnya seharusnya bisa memiliki start yang baik di musim ini.
Pada akhir pekan kemarin, Chelsea kembali menelan kekalahan. Mereka dikalahkan oleh Liverpool di Stamford Bridge dengan skor 2-1.
Berkat kekalahan itu, Chelsea menempati peringkat 11 klasemen sementara EPL. Mereka baru meraih dua kemenangan saja dari total enam pertandingan yang digelar di Premier League musim ini.
Kante mengakui bahwa start Chelsea musim ini cukup mengecewakan. "Ini bukanlah start yang bagus," buka Kante di situs resmi Chelsea.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Kerja Keras
Kante mengakui bahwa dari enam pertandingan yang sudah dimainkan timnya, The Blues belum meunjukkan performa yang menggembirakan.
Untuk itu ia meminta timnya untuk bekerja lebih keras agar Chelsea kembali ke performa terbaik mereka.
"Kami memiliki banyak pekerjaan untuk dituntaskan. Kami tidak berada di level yang kami inginkan, tetapi kami bisa berjuang dan mengubah itu semua di pertandingan berikutnya."
Laga Comeback
Kante sendiri akhirnya kembali bermain di skuat Chelsea setelah mengalami cedera. Ia senang tampil kembali, namun ia tidak senang melihat timnya kalah.
"Senang rasanya bisa bermain kembali. Saya merasa senang bisa kembali bermain di depan para pendukung kami di pertandingan yang besar ini."
"Saya benar-benar kecewa dengan hasilnya, namun saya senang bisa kembali membantu tim saya untuk kembali meraih kemenangan." imbuhnya.
Rebut Kemenangan
Chelsea bertekad untuk merebut kemenangan di pertandingan tengah pekan ini.
Mereka akan menghadapi Grimsby Town di pertandingan Carabao Cup di hari Kamis (26/9) dini hari nanti.
(Chelsea FC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
















