Paul Merson: Jangan Berharap Banyak pada Mikel Arteta
Serafin Unus Pasi | 21 Desember 2019 09:20
Bola.net - Legenda Arsenal, Paul Merson meminta para pendukung The Gunners untuk tidak berekspektasi berlebihan terhadap Mikel Arteta. Ia menilai bahwa sang pelatih masih hijau dalam dunia kepelatihan, sehingga ia tidak bisa membuat keajaiban dalam waktu cepat.
Kemarin malam, Arsenal resmi mengumumkan manajer baru mereka. Mereka resmi mengangkat asisten manajer Manchester City, Mikel Arteta sebagai juru taktik mereka yang anyar.
Penunjukkan Arteta sendiri menimbulkan banyak pro dan kontra. Pasalnya pelatih berusia 37 tahun itu belum sekalipun menjadi manajer dari sebuah klub.
Merson mengaku tidak yakin Arteta bisa membawa Arsenal kembali ke masa jayanya. "Mikel Arteta menjadi pelatih Arsenal itu seperti halnya Conor McGregor mencoba untuk melawan Floyd Mayweather," buka Merson kepada Daily Star.
Baca komentar lengkap legenda Arsenal itu di bawah ini.
Tidak Berpengalaman
Merson khawatir bahwa Arsenal bakal semakin terpuruk di tangan Arteta mengingat pelatih asal Spanyol itu tidak pernah melatih sebuah klub sebelumnya.
"Menjadi pelatih Arsenal adalah salah satu pekerjaan terbesar di dunia sepakbola, dan bagaimana bisa mereka [Arsenal] memberikan pekerjaan itu kepada pelatih yang belum pernah menangani sebuah klub di sepanjang hidupnya."
"Mikel adalah pria yang baik dan saya yakin dia adalah pelatih yang bagus, dan baginya, pekerjaan ini sulit untuk ditolak. Namun pelatih yang baik belum tentu menjadi manajer yang baik dan anda sudah melihat hal itu berulang kali."
Berpikir Realistis
Melihat pengalaman Arteta yang minim itu, Merson menyarankan manajemen serta fans Arsenal untuk tidak berekspektasi besar pada diri Arteta.
Ia menilai bahwa pelatih berusia 37 tahun itu tidak akan bisa membuat keajaiban hanya dalam satu malam saja di London Utara.
"Dia tidak memiliki pengalaman sama sekali dan jika Direksi Arsenal berpikir tim ini bisa langsung bermain dengan baik hanya karena Arteta pernah bekerja untuk Pep Guardiola, maka mereka harus bangun dan minum kopi." ia menandaskan.
Kontrak Panjang
Manajemen Arsenal sendiri nampaknya memberikan kepercayaan besar terhadap Arteta untuk membangun ulang Arsenal.
Pelatih asal Spanyol itu diberikan kontrak berdurasi tiga setengah tahun di London Utara.
(Daily Star)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


