Perkara Solskjaer Tersenyum Membuat Fans Manchester United Mencak-mencak
Yaumil Azis | 25 November 2019 15:14
Bola.net - Hasil imbang kontra Sheffield United dalam laga lanjutan Premier League sudah membuat fans Manchester United kesal. Dan tingkah sang pelatih, Ole Gunnar Solskjaer, usai pertandingan berakhir membuat mereka semakin marah.
Pada hari Minggu (24/11/2019) kemarin, the Red Devils berkunjung ke Bramall Lane dengan mengusung tekad menuai kemenangan. Sayangnya, hasil yang diterima tidak sesuai dengan harapan.
Mereka hanya mampu bermain imbang 3-3. Hasil seri itu sendiri diterima akibat kelengahan para pemain bertahan pada menit-menit akhir pertandingan.
Penampilan MU sendiri terbilang cukup heroik. Mereka sukses membalikkan situasi setelah tertinggal dua gol lebih dulu. Namun karena lengah, mereka kebobolan pada masa injury time dan membuat skor menjadi 3-3.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Fans MU Marah-marah
Fans MU jelas kesal dengan kemenangan yang terlewatkan begitu saja. Dan mereka semakin marah saat melihat Ole Gunnar Solskjaer yang tampak tersenyum usai pertandingan.
Melalui media sosial, seperti yang dikutip dari Express, salah satu fans menuliskan: "Bagaimana dan mengapa Solskjaer tersenyum? [Manchester] United tampak buruk hingga membuatnya harus khawatir dengan jabatannya."
"Ole, anda seharusnya marah bukannya tertawa dan tersenyum setelah pertandingan berakhir," tulis fans MU lainnya.
Fans lainnya menuliskan perasaannya dengan singkat namun menohok. "Mengapa Ole tersenyum?! Bodoh."
Solskjaer Tidak Kecewa
Ada sedikit raut kekecewaan dalam perkataan Solskjaer saat menghadiri konferensi pers usai pertandingan. Tetapi, pria berkebangsaan Norwegia tersebut merasa bahwa klubnya bisa memetik banyak pelajaran dari hasil imbang tersebut.
"Kami seharusnya bisa memenangkan pertandingan seperti ini, namun anda harus belajar dari kekecewaan itu pada 70 menit pertama," tutur Solskjaer kepada Sky Sports.
"Saat tertinggal 0-2 anda harus mengejarnya, bermain dengan sedikit rasa takut, mengerahkan semuanya, mengekspresikan diri sendiri dan membuat semuanya terjadi," tutupnya.
(Express)
Baca Juga:
- Der Klassiker, Kambing Hitam dan Jalan Jadon Sancho Menuju Manchester United
- Wah, Sir Alex dan Ed Woodward Berdebat Sengit saat MU Ditahan Imbang Sheffield
- Komentar Pedas Gary Neville: Trio Lini Depan MU Lelucon!
- Orang Terkaya di Inggris Raya Ogah Beli Manchester United, Kenapa Ya?
- Gaji Sanchez di MU Ternyata Melebihi Bayaran Seluruh Pemain Sheffield United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










