Prediksi Everton vs Manchester United 24 Desember 2020
Gia Yuda Pradana | 22 Desember 2020 16:02
Bola.net - Everton dan Manchester United (MU) akan berduel di babak perempat final Carabao Cup 2020/21, Kamis (24/12/2020). Laga ini akan digelar di Goodison Park, kandang Everton.
Everton dan MU sudah bertemu di Premier League musim ini, pada pekan ke-8, juga di Goodison Park. Everton besutan Carlo Ancelotti, dengan pemain-pemain seperti James Rodriguez dan Dominic Calvert-Lewin, bukan lawan yang mudah. Namun, pasukan Ole Gunnar Solskjaer mampu menghajar mereka 3-1.
Dalam laga yang digelar awal November 2020 itu, MU sempat tertinggal oleh gol Bernard di menit 19. MU berbalik menang lewat dua gol Bruno Fernandes dan satu gol Edinson Cavani.
Akhir pekan kemarin, Everton dan MU sama-sama meraih kemenangan. Everton menang 2-1 menjamu Arsenal lewat bunuh diri Rob Holding dan gol Yerry Mina.
Sementara itu, MU membantai Leeds United di Old Trafford 6-2. MU menang telak lewat gol-gol Scott McTominay (2), Bruno Fernandes (2), Victor Lindelof, dan Daniel James.
Kemenangan atas Leeds tersebut membuat kepercayaan diri MU melejit. Itu merupakan modal berharga untuk menghadapi The Toffees dalam duel perebutan satu tiket semifinal Carabao Cup di Goodison Park nanti.
Perkiraan Susunan Pemain
Everton (4-2-3-1): Olsen; Godfrey, Keane, Holgate, Coleman; Doucoure, Davies; Richarlison, Sigurdsson, Iwobi; Calvert-Lewin.
Pelatih: Carlo Ancelotti.
Info skuad: Digne (cedera), Delph (cedera), Gbamin (cedera), Allan (cedera), Andre Gomes (meragukan), James Rodriguez (meragukan).
MU (4-2-3-1): Henderson; Telles, Maguire, Lindelof, Wan-Bissaka; Pogba, Fred; Rashford, Bruno Fernandes, Mata; Martial.
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer.
Info skuad: Rojo (cedera), Shaw (sangat meragukan), McTominay (meragukan).
Head-to-Head dan Performa
5 Pertemuan Terakhir
- 07-11-2020 Everton 1-3 MU (EPL)
- 01-03-2020 Everton 1-1 MU (EPL)
- 15-12-2019 MU 1-1 Everton (EPL)
- 21-04-2019 Everton 4-0 MU (EPL)
- 28-10-2018 MU 2-1 Everton (EPL).
5 Laga Terakhir Everton
- 29-11-20 Everton 0-1 Leeds (EPL)
- 05-12-20 Burnley 1-1 Everton (EPL)
- 13-12-20 Everton 1-0 Chelsea (EPL)
- 17-12-20 Leicester 0-2 Everton (EPL)
- 20-12-20 Everton 2-1 Arsenal (EPL).
5 Laga Terakhir MU
- 06-12-20 West Ham 1-3 MU (EPL)
- 09-12-20 Leipzig 3-2 MU (UCL)
- 13-12-20 MU 0-0 City (EPL)
- 18-12-20 Sheffield 2-3 MU (EPL)
- 20-12-20 MU 6-2 Leeds (EPL).
Statistik dan Prediksi Skor
Everton selalu menang dalam 3 laga terakhirnya di semua kompetisi.
Everton cuma menang 2 kali dalam 5 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi (M2 S1 K2).
MU tak terkalahkan dalam 3 laga terakhirnya di semua kompetisi (M2 S1 K0).
MU selalu mencetak minimal 2 gol dalam 5 laga tandang terakhirnya di semua kompetisi.
MU menang 3 kali dan cuma kalah 1 kali dalam 6 laga tandang terakhirnya melawan Everton di semua kompetisi (M3 S2 K1).
Prediksi skor akhir: Everton 1-2 Manchester United.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Robert Lewandowski Nyaris Gabung Manchester United: Sangat Tertarik dan Sudah Siap
- Cerita Victor Lindelof: Punya 2 Cedera dan Tetap Bermain Lawan Leeds United
- Harry Maguire Menjadi Pemain Paling Sibuk Pada 2020, Lionel Messi Urutan ke-3
- Tentang Donny van de Beek yang Selalu Tampak Ketakutan Saat Turun ke Lapangan
- Dimitar Berbatov Ingin Ambil Bagian di Manchester United, Gantikan Solskjaer?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST UPDATE
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26









