Premier League Berlanjut, Liverpool Ingin Sapu Bersih Semua Laga Tersisa
Dimas Ardi Prasetya | 2 Juni 2020 21:49
Bola.net - Manajer Liverpool Jurgen Klopp menegaskan ia mematok target untuk memenangi semua laga yang tersisa musim ini sekaligus menyatakan tak peduli di mana pun timnya harus bermain nantinya.
Kompetisi Premier League akan digelar lagi. Rencananya, liga akan diputar mulai 17 Juni mendatang.
Bagi Liverpool, ini merupakan peluang untuk menuntaskan tugas mereka dalam perburuan gelar juara Premier League. Jordan Henderson dkk sendiri cuma butuh dua kemenangan untuk mengunci gelar juara tersebut.
Liverpool sekarang ini unggul 25 poin dari Manchester City. The Reds nanti bisa saja cuma butuh satu kemenangan untuk bisa jadi juara, jika The Citizen kalah di pertandingannya yang tersisa melawan Arsenal.
Sapu Bersih
Liverpool memang cuma butuh satu atau dua kemenangan lagi untuk mengunci gelar juara Premier League. Akan tetapi Jurgen Klopp menegaskan bahwa anak-anak asuhnya akan ia instruksikan untuk terus bekerja keras demi memetik tiga poin di sembilan laga tersisa musim ini.
"Sangat menyenangkan untuk memikirkannya tetapi kami belum juara dan kami tahu itu. Kami tahu kami sangat dekat tetapi sangat dekat itu tidak ada. Ada 27 poin tersisa bagi kami dan kami akan mencoba segalanya untuk mengambil semuanya," tegasnya pada BBC Sport.
"Kami masih bukan juara. Kami harus bermain pertandingan sepak bola dan kami harus memenangkannya," tegas Klopp.
"Kami tidak ingin berhenti menang setelah dua pertandingan atau apa pun itu. Saya tidak melihat hasil tertulis di bintang-bintang; kami harus bekerja sangat keras," tegas Klopp.
Siap Main di Mana pun
Jika Premier League digelar lagi, ada kemungkinan Liverpool dan beberapa tim lain tak akan bisa menggelar laga di kandang sendiri. Sebab ada ganjalan dari pihak kepolisian.
Polisi khawatir digelarnya lagi EPL akan membuat fans berkumpul di sekitar stadion. Liverpool pun harus menjalani beberapa laga di tempat netral.
"Kami tidak akan mendapat bantuan dari fans tetapi tidak ada tim yang akan mendapatkan itu, jadi di mana keuntungannya? Siapa pun yang kami lawan, itu adalah situasi yang sama, itulah sebabnya saya tidak terlalu khawatir tentang hal itu," tegasnya.
"Kami telah mencoba mensimulasikan situasi dengan berlatih di stadion dan membiasakan diri," sambungnya.
"Jika Anda melihat Jerman, mereka tidak memiliki banyak kemenangan kandang. Jika alternatifnya tidak bermain sama sekali, maka saya akan bermain di mana pun yang Anda inginkan. Saya tidak peduli," tegas Klopp.
(bbc)
Baca Juga:
- Bos RB Leipzig Pasrah Jika Timo Werner Pergi di Musim Panas
- Sancho Dianggap Bakal Bisa Gabung Gabung Liverpool, City, Atau United Dengan Mudah
- Eks Bek Dortmund Ini Beber Apa Hal yang Membuat Jurgen Klopp Istimewa
- Robertson Ungkap Ada Pemain di Liverpool yang Merasa Khawatir Soal Digelarnya Lagi Premier League
- Calon Kuat Juara Liga Champions 2019-20: Bayern Munchen
- Robertson Jadi Bukti Bahwa Klopp Memang Jago Memotivasi Pemain
- Liverpool Sudah Susun Strategi untuk Boyong Koulibaly dari Napoli
- Begini Cara Liverpool Tunjukkan Aksi Dukungan untuk Gerakan #BlackLivesMatter
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



