Pujian Setinggi Langit Paul Pogba untuk Bruno Fernandes
Serafin Unus Pasi | 28 Januari 2021 17:40
Bola.net - Gelandang Manchester United, Paul Pogba baru-baru ini memberikan pujian besar kepada Bruno Fernandes. Ia menilai sang playmaker telah mengangkat level Manchester United.
Bruno Fernandes bergabung dengan Setan Merah tahun lalu. Ia ditebus dari Sporting Lisbon dengan bayaran mencapai 55 juta Euro.
Sejauh ini Fernandes tampil sangat baik di ajang EPL. Ia membuat banyak gol dan assist bagi Setan Merah, sehingga mereka kini menjadi salah satu kandidat juara EPL.
Pogba mengakui sang playmaker memberikan dampak yang besar bagi timnya. "Bruno memberikan dampak yang besar bagi tim ini," ujar Pogba kepada BT Sports.
Baca komentar lengkap Pogba di bawah ini.
Suntikkan Tenaga
Pogba menyebut bahwa Fernandes berhasil membawa gairah baru ke dalam skuat Manchester United.
Ia menilai kehadiran pemain Timnas Portugal itu membuat Manchester United berkembang menjadi tim yang lebih baik dari hari ke hari.
"Bruno menghadirkan banyak hal untuk tim ini. Ia memberikan energi, kreativitas, ia juga membuat umpan-umpan yang bagus dan juga mencetak banyak gol bagi kami."
Bisa Bekerja Sama
Pogba juga menepis anggapan bahwa ia tidak bisa bermain bersama dengan Fernandes. Ia menilai sejauh ini ia berhasil tampil dengan baik bersama Fernandes.
"Belakangan saya bermain agak ke belakang, namun dia [Fernandes] yang bermain di depan juga mencoba untuk membuat peluang seperti yang saya lakukan."
"Sangat bagus ketika dalam tim ada dua orang yang bisa menciptakan peluang. Kami berdua merasa cocok satu sama lain, dan kami bermain baik bersama dan saling melengkapi." ujarnya.
Laga Berikutnya
Pogba dan Fernandes akan kembali dibutuhkan di akhir pekan ini.
Pasalnya Setan Merah akan bertandang ke London Utara untuk menghadapi Arsenal.
(BT Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





