Rahasia Kekuatan Liverpool: Pengalaman Bermain Bersama
Richard Andreas | 19 Desember 2018 13:30
Bola.net - - Permainan Liverpool tampak semakin padu musim ini. Setiap pemain menjelankan perannya dengan sangat baik, bahkan pemain-pemain yang duduk di bangku cadangan juga berkontribusi. Sang pelatih, Jurgen Klopp mengatakan perkembangan ini tak lepas dari kebersamaan mereka.
Skuat Liverpool saat ini terbilang semakin matang karena terus bersama-sama dalam dua musim terakhir, berlatih di bawah arahan Jurgen Klopp. Memang banyak pemain anyar musim ini tetapi lebih banyak jumlah pemain-pemain senior.
Musim lalu, skuat itu bahkan berhasil melaju sampai final Liga Champions, meski akhirnya takluk. Kombinasi pemain muda dengan pemain yang lebih senior di skuat Liverpool juga bekerja dengan baik.
Klopp menilai faktor inilah yang membuat Liverpool bisa terus menang. Baca komentar selengkapnya di bawah ini:
Pengalaman Bersama
Menurut Klopp, satu rahasia kualitas apik Liverpol musim ini adalah pengalaman bermain bersama. Juga, cara bermain Liverpool yang mengandalkan kolektivitas membuat hubungan antara pemain bisa lebih dekat.
"Ini terjadi karena pengalaman kami bersama dan cara kami bermain bersama. Setelah laga melawan MU di pramusim, kami punya begitu banyak pemain muda di lapangan, dan sudah jelas bahwa tim pramusim tampil dengan sangat baik," ungkap Klopp di liverpoolfc.com.
"Pada momen itulah kami mulai menyadari: 'oke, ini bagus'. Lalu ketika semua pemain datang bergabung, mereka belajar untuk mengenal satu sama lain selangkah demi selangkah, dan itulah yang terjadi - sekarang mereka adalah satu tim."
Menang

Tak hanya itu, Klopp juga menilai kemenangan demi kemenangan yang didapatkan timnya sangat berpengaruh pada kepercayaan diri skuat dan mempererat kebersamaan itu. Kini, Liverpool berpikir dan bergerak sebagai satu tim.
"Semua orang tahu memenangkan pertandingan membantu anda jadi tim yang lebih baik, dan itu membuat pertandingan jadi lebih mudah dan lebih cepat."
"Mereka [skuat Liverpool] tahu sepak bola, mereka melihat bagaimana permainan bekerja di sesi latihan. Kami harus tetap fokus dan mencoba memenangkan pertandingan berikutnya," pungkasnya.
Berita Video
Berita video data dan fakta Jose Mourinho bersama Manchester United hingga dipecat.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Man City vs Wolves 24 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 18:28
-
Gelandang Timnas Jerman Ini jadi Kandidat Suksesor Casemiro di MU?
Liga Inggris 23 Januari 2026, 17:30
-
Baru Lima Bulan Bersama, Alejandro Garnacho Mau Cabut dari Chelsea?
Liga Inggris 23 Januari 2026, 17:20
LATEST UPDATE
-
Hasil Inter vs Pisa: Sempat Tertinggal Dua Gol, Nerazzurri Hancurkan Lawan 6-2
Liga Italia 24 Januari 2026, 07:56
-
Diterpa Masalah Cedera, Liverpool Justru Tenang di Bursa Transfer Januari 2026?
Liga Inggris 24 Januari 2026, 04:15
-
Peringatan Capello: 2 Laga Ini Bisa Tentukan Nasib Scudetto Milan
Liga Italia 24 Januari 2026, 03:47
-
Capello Buka Alasan Allegri Ogah Bahas Scudetto Meski AC Milan Tampil Solid
Liga Italia 24 Januari 2026, 01:19
-
Prediksi Roma vs Milan 26 Januari 2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 23:29
-
Prediksi Juventus vs Napoli 26 Januari 2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 23:08
-
Prediksi Arsenal vs Man United 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 22:12
-
Proliga 2026: Kalahkan Medan Falcons, Livin Mandiri Raih Kemenangan Perdana
Voli 23 Januari 2026, 21:59
-
Prediksi Barcelona vs Oviedo 25 Januari 2026
Liga Spanyol 23 Januari 2026, 21:55
-
Prediksi Crystal Palace vs Chelsea 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:48
-
Liverpool Mengintai, Thomas Frank Tegaskan Micky van de Ven Milik Tottenham
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





