Reece James Gak Cocok Jadi Kapten Chelsea
Richard Andreas | 2 November 2024 04:00
Bola.net - Paul Scholes menyatakan bahwa kapten Chelsea saat ini, Reece James tampaknya tidak memiliki karakteristik sebagai seorang kapten, terutama setelah Enzo Maresca mempertanyakan kemampuan kepemimpinannya.
Maresca baru-baru ini mengungkapkan bahwa dia mengharapkan lebih dari James dalam hal kepemimpinan tim. James, yang telah berada di Chelsea sejak usia enam tahun, diangkat menjadi kapten untuk musim 2023-2024 setelah kepergian Cesar Azpilicueta.
Dalam sesi wawancara terbaru di Sky Bet, Scholes memberikan pandangannya dan mengakui bahwa dirinya tidak pernah melihat James sebagai sosok kapten sejati.
Mantan gelandang Manchester United dan tim nasional Inggris itu menilai bahwa peran kapten sangat penting dalam sebuah tim.
Pentingnya Peran Kapten Tim
Scholes menegaskan bahwa kapten adalah peran penting dalam tim, baik di ruang ganti maupun di lapangan. Seorang kapten harus memiliki karakter kuat. Selama masih di MU, Scholes pernah merasakan langsung kepemimpinan beberapa kapten.
“Peran seorang kapten itu sangat penting. Kami memiliki beberapa kapten luar biasa di Manchester United," ujar Scholes.
"Bryan Robson adalah sosok dengan wibawa dan kehadiran yang kuat, dia melindungi para pemainnya. Roy Keane juga seperti itu. Ini adalah hal yang sangat penting."
Scholes pun membandingkan dengan kapten-kapten legendaris lainnya.
“Coba lihat Arsenal dengan Tony Adams, Chelsea dengan John Terry, atau Liverpool dengan Steven Gerrard. Pemain-pemain muda di tim bisa mengidolakan sosok-sosok besar seperti mereka."
Reece James Gak Cocok Jadi Kapten
Nah jika melihat kapten-kapten terbaik dalam sejarah Liga Inggris dan tim-tim top di Inggris, Scholes lantas menilai Reece James tidak cocok memasang ban kapten The Blues. Dia bahkan terheran-heran ketika pengumuman James sebagai kapten dibuat.
“Saya ingat ketika Reece James ditunjuk, saya berpikir, dia tidak terlihat seperti seorang kapten bagi saya. Dia tampak pendiam dan pemalu," lanjut Scholes.
"Anda bisa saja menjadi kapten dengan karakter seperti itu, tetapi dia bukanlah tipe pemimpin yang Anda harapkan untuk klub sebesar Chelsea," tutupnya.
Klasemen Liga Inggris 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Riccardo Calafiori: Bek Unik yang Mengubah Cara Bermain Arsenal di Era Mikel Arteta
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:17
-
Mohamed Salah di Persimpangan: Apakah Ia Masih Layak di Skuad Inti Liverpool?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:11
-
5 Bek di Pusaran Persaingan MU: Dilema Manis untuk Ruben Amorim
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 10:40
LATEST UPDATE
-
Eksperimen Baru Allegri di Lini Depan AC Milan: Rafael Leao Jadi Striker!
Liga Italia 24 Oktober 2025, 12:44
-
MU Utus 'Agen Rahasia' untuk Boyong Carlos Baleba ke Old Trafford
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:36
-
Bukan Gelandang, MU Bakal Beli Striker Baru di Januari 2026
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:21
-
Riccardo Calafiori: Bek Unik yang Mengubah Cara Bermain Arsenal di Era Mikel Arteta
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:17
-
Mohamed Salah di Persimpangan: Apakah Ia Masih Layak di Skuad Inti Liverpool?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:11
-
8 Detik, 4 Sentuhan, 1 Gol: Seni Serangan Balik yang Buat Dunia Terpana
Liga Champions 24 Oktober 2025, 12:08
-
Klasemen Perolehan Medali Kejuaraan Dunia Gimnastik 2025
Olahraga Lain-Lain 24 Oktober 2025, 11:17
-
Kata Allegri, 95 Menit Kerja Keras Milan Bisa Hancur karena Satu Momen Ini, Apa Itu?
Liga Italia 24 Oktober 2025, 11:14
-
Teken Kontrak Baru di Inter Miami, Berapa Gaji Lionel Messi?
Bola Dunia Lainnya 24 Oktober 2025, 10:48
-
5 Bek di Pusaran Persaingan MU: Dilema Manis untuk Ruben Amorim
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 10:40
-
Hasil FP1 MotoGP Malaysia 2025: Fermin Aldeguer dan Pecco Bagnaia Terdepan
Otomotif 24 Oktober 2025, 10:39
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56





