Rio Ferdinand Ungkap Pujian Courtois Untuk Kiper Baru Manchester United, Senne Lammens
Dimas Ardi Prasetya | 5 September 2025 00:32
Bola.net - Manchester United akhirnya mendapatkan kiper baru untuk musim 2025/2026. Klub mendatangkan Senne Lammens dari Royal Antwerp dengan biaya transfer 21 juta euro.
Kedatangan Lammens jadi upaya MU memperkuat sektor penjaga gawang setelah performa Andre Onana dan Altay Bayindir tidak konsisten. Langkah ini pun disambut antusias para pendukung.
Meski masih berusia 23 tahun, Lammens dianggap punya potensi besar untuk berkembang. Label sebagai salah satu talenta muda terbaik Belgia membuat ekspektasi padanya semakin tinggi.
Di tengah euforia itu, Rio Ferdinand muncul membawa kabar menarik. Ia mengungkap penilaian langsung dari Thibaut Courtois tentang rekan senegaranya itu.
Ferdinand Ungkap Pujian Courtois untuk Lammens

Rio Ferdinand mengaku mendapat insight langsung dari Courtois mengenai Lammens. Menurut penjaga gawang Real Madrid itu, Lammens punya masa depan yang cerah.
Courtois menilai gaya bermain Lammens sangat cocok untuk Premier League. Meski pengalaman masih minim, kualitas teknik dan mentalitasnya bisa membawanya bersaing di level tertinggi.
"Ia bilang ia punya bakat luar biasa—jelas belum berpengalaman—tapi ia yakin gaya bermainnya akan cocok di Liga Inggris," ucap Ferdinand menirukan Courtois, seperti dilansir Sportsmole.
Legenda MU itu menegaskan, komentar Courtois tidak bisa dianggap sepele. "Ini rekomendasi dari Thibaut Courtois, salah satu dari tiga kiper terbaik dunia, jadi saya akan menerimanya," tambah Ferdinand.
Kekhawatiran Ferdinand soal Masa Depan Lammens di MU

Meski Courtois memberi pujian, Ferdinand justru merasa khawatir dengan situasi Lammens di Old Trafford. Baginya, bukan soal kemampuan, melainkan kesempatan yang akan jadi tantangan.
Ia menilai MU jarang memberikan waktu panjang untuk pemain muda, terutama di posisi krusial seperti penjaga gawang. Tekanan hasil instan bisa jadi penghalang besar bagi perkembangan Lammens.
Ferdinand pun menyuarakan keraguannya dengan lugas. "Saya terus mendengar orang-orang membicarakan bakat dan sebagainya, tapi masalahnya: bisakah Manchester United menunggu bakat ini matang sekarang? Itulah pertanyaannya," tegasnya.
Klasemen Liga Inggris
(Sportsmole)
Baca Juga:
- MU Datangkan Senne Lammens, Altay Bayindir Pamit Pergi?
- Tolak Tim-tim Top Eropa demi MU, Ini Kata Senne Lammens
- Resmi Gabung MU, Senne Lammens Pilih Nomor Punggung Spesialis Kiper Cadangan?
- Nelangsa Aston Villa: Berani Bayar Lebih Mahal, Tapi Senne Lammens Pilih Gabung MU
- Wah! Kiper Baru Manchester United Senne Lammens Ternyata Ditolak Leeds dan Sunderland!
- Senne Lammens Buka-bukaan Soal Pilihan Manchester United: Aura Old Trafford Tak Tertahankan!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Bayern vs Union Saint-Gilloise: Harry Kane Jadi Pembeda di Allianz Arena
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:06
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
-
Hasil Qarabag vs Eintracht Frankfurt: Drama Injury Time Singkirkan Wakil Jerman
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:21
-
Hasil Galatasaray vs Atletico Madrid: Gol Bunuh Diri Selamatkan Tuan Rumah
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:03
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Chelsea vs Pafos: Moises Caicedo
Liga Champions 22 Januari 2026, 06:16
-
Hasil Atalanta vs Bilbao: Comeback Dramatis, Athletic Menang 3-2 di Bergamo
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:45
-
Hasil Newcastle vs PSV: The Magpies Tampil Perkasa Menang Tiga Gol Tanpa Balas
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:24
-
Hasil Slavia Praha vs Barcelona: Drama Enam Gol, Blaugrana Menang 4-2 di Praha
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:20
-
Hasil Chelsea vs Pafos: Moises Caicedo Bawa The Blues Raih Kemenangan Tipis
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:06
-
Hasil Bayern vs Union Saint-Gilloise: Harry Kane Jadi Pembeda di Allianz Arena
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:06
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
-
Hasil Qarabag vs Eintracht Frankfurt: Drama Injury Time Singkirkan Wakil Jerman
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:21
-
Hasil Galatasaray vs Atletico Madrid: Gol Bunuh Diri Selamatkan Tuan Rumah
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Braga vs Nottm Forest 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Celta Vigo vs LOSC 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs VfB Stuttgart 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


