Roy Keane Pertanyakan Keputusan MU Pekerjakan Michael Carrick Sebagai Caretaker

Serafin Unus Pasi | 16 Januari 2026 16:03
Roy Keane Pertanyakan Keputusan MU Pekerjakan Michael Carrick Sebagai Caretaker
Michael Carrick saat memimpin latihan Manchester United (c) MUFC Official

Bola.net - Legenda Manchester United, Roy Keane mengaku tidak habis pikir dengan penunjukkan Michael Carrick sebagai caretaker Setan Merah. Ia menilai Carrick tidak punya profil yang pas untuk menangani Setan Merah.

Manchester United berpisah dengan Ruben Amorim pada pekan lalu. Sebagai gantinya, mereka menunjuk Darren Fletcher sebagai manajer interim mereka.

Advertisement

Namun Fletcher hanya sepekan bertugas sebagai caretaker MU. Penyebabnya karena minimnya jam terbang sang pelatih di level senior dan dua hasil imbang beruntun membuatnya dikembalikan melatih Tim U-18 MU.

Tidak lama berselang, MU menunjuk Michael Carrick sebagai caretaker mereka hingga akhir musim nanti. Keane mengaku tidak habis pikir mengapa Carrick yang dipilih sebagai caretaker.

Simak komentar lengkap Keane seputar Carrick di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Seharusnya Tunjuk Orang Baru

Seharusnya Tunjuk Orang Baru

Michael Carrick saat masih menjadi manajer Middlesbrough (c) Middlesbrough Official

Dalam Stick to the Football Podcast, Keane tidak sepakat MU menunjuk Carrick sebagai manajer interim mereka hingga akhir musim nanti.

Ia menilai MU seharusnya menunjuk sosok yang tidak pernah berhubungan dengan MU sebelumnya agar ia bisa membuat perubahan dan mengambil keputusan dengan lebih netral.

"Saya merasa aneh bahwa belakangan ini banyak yang bilang bahwa United membutuhkan manajer yang punya koneksi dengan klub sebelumnya. Saya pribadi tidak sepakat dengan itu, karena menurut saya klub ini membutuhkan pelatih yang benar-benar baru dan tidak punya hubungan dengan orang-orang di klub ini," buka Keane.

2 dari 4 halaman

Tidak Hadirkan Perubahan

Tidak Hadirkan Perubahan

Pelatih Manchester United, Michael Carrick. (c) Manchester United FC Official

Atas kriteria itu, Keane tidak sepakat Carrick menjadi manajer interim MU. Pasalnya sang pelatih dulu pernah menjadi staff pelatih dan manajer interim Setan Merah.

Ia menilai Carrick tidak akan menghadirkan perubahan di skuad MU sehingga ia menilai Setan Merah tidak tepat menunjuk Carrick sebagai manajer interim mereka.

"Dia (Carrick) sudah pernah menjadi staff pelatih di United. Dia masih mengenal beberapa pemain yang ada di sana, jadi perubahan seperti apa yang akan ia berikan kepada tim ini?" keluh Keane.

3 dari 4 halaman

Laga Debut Carrick

Laga Debut Carrick

Manajer interim Manchester United, Michael Carrick (c) MUFC Official

Carrick sendiri saat ini sedang mempersiapkan laga debutnya sebagai manajer interim Manchester United untuk periode keduanya.

Ia akan memimpin skuad Setan Merah berhadapan dengan Manchester City di Old Trafford pada hari Sabtu (17/1/2025) malam nanti dan ia menargetkan Setan Merah memenangkan laga Derby Manchester tersebut.

LATEST UPDATE