Sambil Usahakan Transfer Lavia, Liverpool Juga Nyambi Kejar Gelandang Fluminense Ini
Dimas Ardi Prasetya | 11 Agustus 2023 01:00
Bola.net - Klub Premier League Liverpool dikabarkan masih mengupayakan transfer Andre Trindade dari Fluminense sembari berusaha membujuk Southampton melepas Romeo Lavia.
Liverpool kekurangan amunisi di lini tengahnya sekarang ini. Mereka memang sudah mendatangkan Alexis Mac Allister dan Dominik Szoboszlai.
Tapi jelas dua pemain itu masih kurang. Sebab Liverpool sebelumnya berpisah dengan lima pemainnya.
Liverpool sempat dikaitkan dengan sejumlah pemain. Tapi akhirnya The Reds disebut fokus mengejar Romeo Lavia.
Liverpool Kesulitan Rekrut Lavia
Liverpool sudah melayangkan penawaran pada Southampton untuk Romeo Lavia. Namun dua tawaran pertama mereka ditolak.
Sebab nominalnya tak sesuai permintaan Soton. Mereka meminta siapa pun yang menginginkan Lavia agar menebusnya seharga 50 juta pounds.
Liverpool kemudian melepas penawaran ketiga sebesar 45 juta pounds. Tentu saja tawaran itu kembali ditolak Soton.
Liverpool Kejar Andre Trindade
Di saat usaha mengejar Romeo Lavia menghadapi jalan terjal, Liverpool kemudian mengalihkan bidikannya pada pemain lain. Mereka kemudian memperlebar radarnya sampai ke Brasil.
Di sana, muncullah nama gelandang Fluminense yakni Andre Trindade. Kabar itu sempat menghilang.
Namun kini Liverpool kembali dikaitkan dengan Andre. The Reds dilaporkan masih terus mengusahakan transfer pemain berusia 22 tahun tersebut.
Kabar ini dilansir oleh NetFlu, via Goal. Liverpool mengejarnya karena ia memang sesuai dengan kriteria pemain yang diinginkan Jurgen Klopp.
Selain itu harganya juga terjangkau. Ia memiliki klausul rilis yang harganya mencapai 40 juta euro.
Akan tetapi Fluminense dilaporkan enggan melepas Andre pada musim panas ini. Mereka disebut hanya bersedia berpisah dengannya pada Januari 2024 nanti.
Eksperimen Liverpool
Liverpool sekarang tak punya gelandang bertahan. Jurgen Klopp kemudian mencoba bereksperimen.
Ia sempat memasang Curtis Jones di pos gelandang bertahan di laga lawan Bayern Munchen. Demikian juga di laga lawan Leicester City.
Hasilnya Liverpol menang 4-0 atas Leicester. Tapi mereka kalah 3-4 lawan Bayern.
Klopp kemudian mencoba pemain lain di pos gelandang bertahan. Ia memasang Alexis Mac Allister di pos itu saat Liverpool bermain lawan Darmstadt. Hasilnya The Reds menang 3-1.
Klasemen Premier League
(Goal)
Baca Juga:
- Counter Attack! Tak Terima Chelsea Ikut Kejar Lavia, Liverpool Sekarang Balas Incar Caicedo
- Manchester United Lepas Kiper Muda Berbakat Mereka ke Jerman
- Emil Audero, Kiper Berdarah Indonesia Resmi Gabung Inter Milan!
- Fulham Saingi Fenerbahce untuk Transfer Fred
- Courtois Cedera, Real Madrid Langsung Gercep Cari Kiper Baru
- All In! Chelsea Coba Tuntaskan Transfer Moises Caicedo di Pekan Ini
- Batal ke Juventus, Romelu Lukaku Merapat ke Tottenham?
- Wow! PSG dan Neymar Sepakat Berpisah?
- Tes Medis Kelar, Dembele Akan Segera Resmi Pindah dari Barcelona ke PSG
- Segera Bye bye? Fenerbahce Sudah Layangkan Tawaran Resmi Pada MU Untuk Fred
- Susul Lionel Messi, Eden Hazard Segera Berkarir di MLS?
- HWG! Sudah Jalani Tes Medis Tahap 1, Tyler Adams Segera Merapat ke Chelsea
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST UPDATE
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19








