Satu Kesalahan Solskjaer yang Buat MU Gagal Kalahkan Liverpool
Serafin Unus Pasi | 21 Oktober 2019 21:00
Bola.net - Mantan pemain Manchester United, Phil Neville memberikan analisis terkait pertandingan Manchester United vs Liverpool kemarin. Neville percaya bahwa Ole Gunnar Solskjaer melakukan satu blunder sehingga timnya gagal meraih poin penuh di laga tersebut.
Manchester United yang tidak diunggulkan di pertandingan tersebut berhasil membuat kejutan. Mereka berhasil menekan Liverpool dan unggul terlebih dahulu berkat gol Marcus Rashford di babak pertama.
Di babak kedua, Liverpool mencoba lebih agresif dalam menyerang dan menekan setan merah. Alhasil lima menit sebelum bubaran, Liverpool berhasil menyamakan kedudukan berkat gol Adam Lallana.
Neville percaya bahwa Solskjaer melakukan keputusan yang salah di babak kedua sehingga timnya gagal mengamankan poin penuh. "Momentum pertandingan berubah di babak kedua," ujar Neville kepada Optus Sport.
Baca komentar lengkap pelatih Timnas Wanita Inggris itu di bawah ini.
Telat Pergantian Pemain
Neville percaya bahwa Solskjaer terlambat melakukan pergantian pemain sehingga mereka membiarkan Liverpool tampil dominan dan mengunci mereka di area kotak penalti sendiri.
"Saya rasa dengan masuknya [Alex] Oxlade-Chamberlain, Lallana dan [Naby] Keita memberikan Liverpool tambahan tenaga dan energi, sementara United tidak melakukan pergantian pemain."
"Mereka baru memasukkan Martial, sekitar lima atau 10 menit terakhir dan saya rasa itu sangat terlambat untuk mengubah momentum pertandingan. Anda bisa melihat United sangat kesulitan saat itu."
Awal Positif
Namun Neville sendiri memberikan pujian pada permainan skuat United di pertandingan tersebut. Ia percaya bahwa Setan Merah menunjukkan permainan yang sangat bagus di laga tersebut.
"Saya rasa hari ini United menunjukkan performa yang begitu luar biasa. Mereka bermain dengan penuh energi sejak awal pertandingan."
"Mereka bermain lebih menyerang dan para fans merasa gembira dengan usaha yang dilakukan para pemain United. Namun sayang mereka tidak mendapatkan hadiah yang layak mereka dapatkan." ia menambahkan.
Laga Berikutnya
Manchester United saat ini mulai fokus mempersiapkan dua pertandingan yang akan mereka hadapi Minggu ini.
Mereka akan menghadapi Partizan Belgrade sebelum menantang Norwich City di akhir pekan nanti.
(Optus Sport)
Baca Juga:
- Solskjaer Desak Manchester United Segera Beli Timo Werner
- Siapa yang Paling Untung dari Hasil Imbang Manchester United vs Liverpool?
- Analisis: Man United Sukses Bikin Liverpool Tak Berkutik, Kenapa Solskjaer Pilih Formasi 3-4-1-2?
- Ini Persiapan 'Spesial' skuad Man United Sebelum Menahan Imbang Liverpool
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57 -
Ryan Gravenberch Absen Latihan Jelang Laga Liverpool vs Eintracht Frankfurt
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 23:02 -
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
Liga Spanyol 21 Oktober 2025, 22:43
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05 -
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03 -
Link Live Streaming AS Monaco vs Tottenham - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:01 -
Persib Bandung vs Selangor FC: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran TV, dan Link Streaming
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 23:27 -
Prediksi Nottingham Forest vs Porto 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 23:10 -
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08 -
Jadwal Persib vs Selangor: Maung Bandung Siap Amankan Poin Penuh di Kandang
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 22:58 -
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
Asia 22 Oktober 2025, 22:57 -
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04