Sedikit Demi Sedikit, MU Mulai Berkembang Jadi Tim yang Bagus
Serafin Unus Pasi | 18 September 2019 19:20
Bola.net - Kiper Manchester United, David De Gea angkat bicara terkait kondisi timnya saat ini. De Gea mengakui bahwa skuat Setan Merah saat ini sudah jauh lebih kuat daripada musim lalu.
Musim lalu bisa dikatakan menjadi salah satu musim terburuk Setan Merah. Tim besutan Ole Gunnar Solskjaer itu hanya mampu menempati peringkat keenam klasemen akhir EPL setelah tampil inkonsisten sepanjang musim.
Salah satu catatan buruk MU musim lalu adalah bobroknya pertahanan mereka. Mereka hanya mampu meraih 7 clean sheets musim lalu, di mana mereka kebobolan 54 kali dari 38 laga.
De Gea menilai bahwa saat ini timnya sudah menunjukkan performa yang lebih baik. "Pertama-tama, saya merasa kami sudah berkembang cukup pesat dalam aspek pertahanan kami," ujar sang kiper kepada situs resmi Manchester United.
Baca komentar lengkap sang kiper di bawah ini.
Pertahanan Solid
De Gea menyebut musim ini ada progress menggembirakan di lini pertahanan United, di mana mereka meraih dua clean sheet dari lima pertandingan pertama mereka musim ini.
"Musim ini kami kebobolan lebih sedikti daripada musim lalu. Saya rasa tahun lalu kami terlalu banyak kebobolan gol."
"Saat ini kami sudah bertahan dengan lebih baik dan tim ini terus berkembang. Ketika kami bertahan dengan baik maka tim ini bisa menjadi lebih baik."
Proyek Besar
De Gea menilai bahwa dengan progress timnya saat ini, ia optimistis Setan Merah mampu menjelma menjadi tim yang kembali disegani di Inggris dan juga di Eropa.
"Kami memiliki beberapa pemain hebat di lini serang kami dan kami terus berkembang. Untuk saat ini ada banyak hal yang bisa kami kembangkan, sehingga sedikit demi sedikit kami mencoba membangun tim yang kuat."
"Kami ingin menjadi tim yang mendominasi pertandingan dan juga mendikte jalannya pertandingan. Jika kami melakukan itu, maka kami akan memenangkan banyak pertandingan." ia menandaskan.
Laga Berikutnya
Manchester United akan berlaga di Liga Europa pada hari Jumat (20/9) dini hari nanti.
Mereka bakal berhadapan dengan wakil Kazakhstan, Astana di Old Trafford.
(MUFC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bedah Taktik Michael Carrick Saat Man United Permalukan Arsenal: Masterclass!
Liga Inggris 28 Januari 2026, 05:15
LATEST UPDATE
-
Liga Champions Matchday Terakhir: Napoli dan Benfica Siaga 1
Liga Champions 28 Januari 2026, 09:13
-
Liga Champions: Menurut Keyakinan Rosenior, Walau Terluka Napoli Masih Berbahaya
Liga Champions 28 Januari 2026, 09:03
-
Napoli vs Chelsea: Rosenior Waspadai Jebakan Antonio Conte
Liga Champions 28 Januari 2026, 08:25
-
Arteta: Kalah dari MU itu Menyakitkan, Tapi itu Memang Laga yang Aneh
Liga Inggris 28 Januari 2026, 08:10
-
Terbongkar! Media Belanda Bocorkan Alasan Ajax Amsterdam Rekrut Maarten Paes
Tim Nasional 28 Januari 2026, 07:43 -
Isi Rapat 'Darurat' Arsenal Usai Dikalahkan MU Dibongkar Arteta
Liga Inggris 28 Januari 2026, 07:38
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05












