Semakin Ngeri! Liverpool Coba Datangkan Rodrygo dari Real Madrid
Serafin Unus Pasi | 23 Juli 2025 23:21
Bola.net - Juara Premier League, Liverpool, sepertinya belum mau berhenti berbelanja pemain. The Reds dikabarkan sedang berusaha memboyong Rodrygo dari Real Madrid.
Di musim panas ini, Liverpool memang cukup aktif di bursa transfer. Arne Slot mendatangkan beberapa pemain baru untuk memperkuat The Reds di musim depan.
Baru-baru ini, Liverpool dikabarkan sudah mengamankan transfer Hugo Ekitike. Striker tersebut didatangkan dari Eintracht Frankfurt dengan harga sekitar 95 juta Euro.
Berdasarkan laporan Footmercato, Liverpool masih belum berhenti. Mereka disebut sedang mengincar Rodrygo dari Real Madrid.
Simak informasi lengkapnya di bawah ini.
Perkuat Lini Serang
Menurut laporan tersebut, Arne Slot sangat tertarik untuk merekrut Rodrygo musim panas ini. Alasannya, sang penyerang dinilai sangat serbaguna.
Rodrygo bisa bermain di beberapa posisi dengan performa yang sama baiknya. Bagi Slot, kemampuan seperti ini sangat berguna untuk timnya.
Rodrygo dinilai bisa mengisi berbagai posisi di lini depan, dan Slot sangat berambisi untuk mewujudkan transfer ini.
Mulai Membujuk
Berdasarkan laporan yang sama, Liverpool sudah mulai bergerak untuk mendapatkan Rodrygo.
The Reds dikabarkan sudah menjalin komunikasi dengan agen sang pemain. Mereka menawarkan kesempatan kepada Rodrygo untuk bermain di Inggris.
Proses ini masih dalam tahap awal, tapi Liverpool optimistis bisa mendapatkan bintang Timnas Brasil tersebut.
Mahar Transfer Mahal
Namun, kabarnya Liverpool harus siap merogoh kocek dalam-dalam untuk Rodrygo.
Striker tersebut hanya akan dilepas oleh Real Madrid dengan harga sekitar 100 juta Euro musim panas ini.
Klasemen Premier League
Sumber: Footmercato
Baca Juga:
- Gagal Rekrut Nunez, Napoli tak Menyerah dan Kembali Dekati Liverpool Untuk Penyerang Lainnya
- Menuju Bayern, Luis Diaz Siap Cetak Rekor Penjualan Ketiga Termahal Liverpool
- Harga 90 Juta Euro, Liverpool Terdepan, tapi Klub London Ini Siap Tikung Transfer Rodrygo dari Real Madrid
- Tiga Skema Alternatif Liverpool Bersama Hugo Ekitike: Modal Pertahankan Gelar Juara Liga Inggris
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Statistik Mencengangkan: Yamal Ungguli Mbappe dan Doku di Liga Champions
Liga Champions 7 November 2025, 16:29
-
Dominik Szoboszlai Makin Penting di Liverpool: Siap Dibentuk Jadi Kapten Masa Depan!
Liga Inggris 7 November 2025, 16:17
LATEST UPDATE
-
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Brasil Gratis dari HP Kamu!
Tim Nasional 7 November 2025, 19:15
-
Hasil FP1 MotoGP Portugal 2025: Alex Marquez Berkuasa, 5 Pabrikan Berbeda di 5 Besar
Otomotif 7 November 2025, 18:37
-
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26: Rayo Vallecano vs Real Madrid Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 7 November 2025, 18:16
-
Nonton Liga Inggris 2025/26: Sunderland vs Arsenal Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 7 November 2025, 18:05
-
Konsumsi Masyarakat Mulai Pulih, Pelaku Industri Pemasaran Diminta Manfaatkan Momentum
News 7 November 2025, 17:59
-
Imbas Insiden Pelemparan Kontra Irak: PSSI Dijatuhi Denda FIFA Hingga Rp1 Miliar!
Tim Nasional 7 November 2025, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Nasib Penggawa Inter Milan Peraih Treble 2010: Dari Julio Cesar hingga Mourinho
Editorial 7 November 2025, 15:22
-
7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga Liverpool vs Real Madrid
Editorial 4 November 2025, 13:20








