Sergio Reguilon Tidak Menyesal Perkuat MU Meski Kontraknya Diputus di Tengah Jalan
Serafin Unus Pasi | 11 Februari 2024 14:20
Bola.net - Sebuah pengakuan dibuat Sergio Reguilon. Sang bek mengaku tidak menyesal pindah ke Manchester United di awal musim kemarin.
Reguilon secara mengejutkan bergabung dengan Manchester United. Dia bergabung di deadline day bursa transfer musim panas 2023 setelah Luke Shaw dan Tyrell Malacia mengalami cedera.
Dalam kesepakatan peminjamannya, Reguilon seharusnya membela MU hingga akhir musim nanti. Namun ternyata MU memutuskan untuk menyudahi kontrak Reguilon lebih cepat.
Pada awal tahun 2024 kemarin kontrak peminjamannya resmi diputus. Sehingga Reguilon harus kembali ke Tottenham.
Simak pemaparan Reguilon mengenai masa baktinya yang singkat di MU itu di bawah ini.
Berikan yang Terbaik

Kepada Sky Sports, Reguilion mengaku tidak menyesal bergabung dengan Manchester United.
Ia menyebut bahwa ia sudah memberikan yang terbaik selama di Old Trafford sehingga ia sama sekali tidak punya penyesalan.
"Saya tahu bahwa saya hanya enam bulan berada di sana [MU], namun saya sudah berjuang untuk klub itu selama enam bulan tersebut," ungkap Reguilon kepada Sky Sports.
Merasa Dicintai

Lebih lanjut, Reguilon menyebut bahwa masa peminjamannya di Manchester United berjalan dengan apik.
Ia merasa dicintai para fans Setan Merah sehingga ia enjoy selama membela Setan Merah dalam waktu yang singkat itu.
"Ada pepatah yang mengatakan 'Sekali merah, tetaplah merah' dan itu terjadi pada diri saya. Saya merasa sangat dicintai oleh para fans selama saya membela United," pungkasnya.
Klub Baru

Reguilon sendiri pada akhirnya tidak kembali memperkuat Tottenham.
Klub EPL lainnya, Brentford memutuskan meminjamnya dari The Lillywhites hingga akhir musim nanti.
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Apa yang Salah dengan Eberechi Eze di Arsenal?
Liga Inggris 19 Januari 2026, 17:29
LATEST UPDATE
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26








