Solskjaer Dinilai Masih Belum Layak Jadi Manajer Permanen MU
Dimas Ardi Prasetya | 14 Januari 2019 17:49
Bola.net - - Legenda Manchester United Gary Neville mengklaim Ole Gunnar Solskjaer masih harus bekerja lebih keras lagi untuk membuktikan dirinya pantas jadi manajer permanen Setan Merah.
Solskjaer menjalani tugasnya dengan mulus setelah ditunjuk menggantikan Jose Mourinho. Manajer asal Norwegia itu membawa United meraih enam kemenangan beruntun.
Kemenangan yang terakhir didapat oleh United saat berhadapan dengan Tottenham. Saat itu MU menang tipis 1-0 berkat gol semata wayang Marcus Rashford.
Tottenham sendiri sebelumnya disebut jadi ujian terbesar Solskjaer sejak menukangi United. Sebab sebelumnya Setan Merah hanya menghadapi tim-tim yang bisa dianggap medioker.
Masih Harus Kerja Keras
Kemenangan itu membuat dukungan pada Solskjaer untuk menukangi MU membesar. Akan tetapi Neville merasa saat ini mantan rekan setimnya itu masih belum layak naik pangkat.
Sebab saat ini masih terlalu dini untuk membicarakan masalah tersebut. Ia menyebut Solskjaer juga masih harus mengerjakan banyak hal sebelum dianggap layak diangkat jadi manajer permanen.
“Sebelum pertandingan (lawan Tottenham), saya katakan jika Manchester United kalah, hasilnya seharusnya tidak menentukan siapa manajer United berikutnya," cetusnya pada Sky Sports.
“Satu hal yang akan saya katakan adalah karena Manchester menang, itu seharusnya tidak menentukan siapa manajer Manchester United nanti," sambung Neville.
“Seharusnya tidak seperti itu. Kita tidak boleh membalik dari pekan ke pekan, apakah Solskjaer harus menjadi manajer Manchester United di akhir musim atau tidak. Itu sesuatu yang saya pikir perlu dilihat pada bulan April atau Mei ketika sudah ada banyak hal yang dikerjakan," cetusnya.
Pujian Neville
Namun mantan bek timnas Inggris ini menambahkan bahwa ia juga terkesan dengan performa Solskjaer sejauh ini. Ia menyebut manajer 45 tahun tersebut sebagai sosok manajer yang punya otak encer.
“Tapi ini awal yang bagus. Saya senang untuknya sebagai pribadi karena ia adalah orang yang cerdas," pujinya.
"Ia (tipe) pemikir dalam permainan ini dan Anda telah melihat itu di babak pertama melawan Tottenham," sambung Neville.
Berita Video
Berita video Tottenham Hotspur memasang harga tinggi untuk striker andalan mereka, Harry Kane.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








