Solskjaer: West Ham Bakal Jadi Lawan yang Merepotkan untuk MU!
Serafin Unus Pasi | 9 Februari 2021 15:54
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer memberikan penilaian mengenai West Ham yang akan jadi lawan mereka dini hari nanti. Ia menilai The Hammers adalah tim yang kuat dan berpotensi menjadi petaka bagi timnya.
Dini hari nanti Manchester United akan berlaga di Old Trafford. Mereka akan menjamu West Ham dalam pertandingan babak 16 besar FA Cup musim ini.
Dalam dua bulan terakhir, West Ham memang performanya tengah menanjak. The Hammers saat ini berada di peringkat enam klasemen sementara EPL.
Solskjaer menilai bahwa timnya tidak bisa meremehkan tim asal London itu. "Mereka [West Ham] terlah berkembang dengan pesat," ujar Solskjaer kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Tim Terorganisir
Menurut Solskjaer, ada satu faktor yang menjadikan West Ham tim yang sulit ditaklukan.
Ia menyebut bahwa The Hammers adalah tim yang sangat terorganisir sehingga mereka sulit dikalahkan.
"David [Moyes] selalu membuat tim yang ia latih punya organisasi permainan yang bagus. Dia juga memiliki banyak pemain bagus di tim mereka."
Berikan Kontribusi
Pada kesempatan ini, Solskjaer juga mengomentari sosok Jesse Lingard yang saat ini dipinjamkan ke West Ham.
Ia berharap sang pemain bisa terus tampil apik dan memberikan kontribusi bagi The Hammers.
"Jesse bermain dengan bagus saat melawan Aston Villa. Saya harap ia bisa membantu West Ham menjadi tim yang lebih baik, karena itu berarti juga bahwa ia bermain dengan bagus di sana." ujarnya.
Tidak Bisa Bermain
Lingard sendiri dipastikan tidak bisa membela West Ham di laga melawan MU ini.
Sang pemain terkena status cup tied, karena ia turun membela MU melawan Watford di pertandingan putaran ketiga FA Cup.
(MUTV)
Baca Juga:
- Performa 4 Bek MU: Paul Scholes Kritik Habis Victor Lindelof, Tapi Puji 3 Lainnya
- Mimpi Gary Neville: Lihat Phil Foden yang Hebat Pakai Baju Manchester United
- Termasuk Ryan Giggs, Ini Empat Top Skorer Manchester United ke Gawang West Ham di Piala FA
- 5 Pemain Top Premier League dari Transfer Januari 2021: Siapa Bakal Gagal dan Sukses?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






