Statistik Laga Leicester vs Man City: Masalah Penalti The Citizens Belum Pudar
Yaumil Azis | 23 Februari 2020 09:00
Bola.net - Manchester City kerepotan untuk mendulang tiga poin dari markas Leicester City pada laga pekan ke-27 Premier League, Minggu (23/2/2020) dini hari tadi. Untungnya, klub asuhan Josep Guardiola itu masih bisa meraih kemenangan dengan skor 1-0.
Hasil ini kian mengukuhkan posisi the Citizens di peringkat ke-2 pada klasemen Premier League. Mereka kini unggul tujuh poin atas Leicester City yang sekarang menduduki posisi ke-3.
Perlu diketahui bahwa kedua tim bermain imbang dengan skor 0-0 cukup lama. Keputusan Guardiola memasukkan Gabriel Jesus terbukti ampuh, karena penyerang asal Brasil itu menjadi pemecah kebuntuan di menit ke-80.
Dan, pertandingan kali ini juga menghasilkan sejumlah catatan penting yang patut diketahui Bolaneters sekalian. Informasi selengkapnya bisa disimak dengan melakukan scroll ke bawah.
Statistik
1. Kiper Leicester, Kasper Schmeichel, telah membuat empat kali penyelamatan penalti di ajang Premier League - satu lebih banyak dari yang pernah dibukukan oleh sang ayah, Peter, dalam sepanjang karirnya di Premier League.
2. Manchester City berhasil mencatatkan clean sheet yang kedua secara beruntun di ajang Premier League, untuk kedua kalinya pada musim ini (juga pada bulan Oktober 2019).
3. Manchester City memenangkan enam dari tujuh laga terakhirnya melawan Leicester City di liga (kalah satu), menyamai torehan pada 21 pertemuan sebelumnya.
4. Leicester City menelan tiga kekalahan dari lima laga kandang di liga (menang satu, imbang satu); mereka hanya kalah sekali dari 14 pertandingan sebelumnya yang serupa di bawah asuhan Brendan Rodgers.
5. Rodgers kalah dalam seluruh tiga pertemuan melawan Manchester City di Premier League sebagai pelatih Leicester, menyamai torehan dalam delapan laga melawan the Citizens kala masih mengasuh Swansea dan Liverpool (menang tiga, seri dua, kalah tiga).
6. Gabriel Jesus mencetak empat gol dari lima penampilan melawan Leicester City di Premier League; ia hanya meraih gol lebih banyak saat berhadapan dengan Everton dalam ajang yang sama.
7. Manchester City gagal mencetak gol dari empat peluang penalti di ajang Premier League, yang dieksekusi empat pemain berbeda (Aguero, Ilkay Gundogan, Gabriel Jesus, Raheem Sterling).
8. Manchester City melepaskan 18 tembakan di laga kali ini, terbanyak yang pernah dihadapi Leicester dalam satu laga liga di King Power Stadium sejak Manchester United (19 tembakan) pada Desember 2017.
(BBC Sport)
Baca Juga:
- Statistik Laga Olympiakos vs Arsenal: Catatan Tak Terkalahkan The Gunners di Eropa
- Statistik Laga Club Brugge vs Man United: Martial Masih Punya Pengaruh Besar
- Statistik Laga Man City vs West Ham: Guardiola Masih '100 Persen' atas The Hammers
- Statistik Laga Atletico vs Liverpool: Kesialan The Reds di Markas Lawan Berlanjut
- Statistik Laga Chelsea vs Man United: Catatan Apik 'Super Solskjaer'
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




