Sudah Pecah Telur, Ruben Amorim Ingin Manuel Ugarte Cetak Lebih Banyak Gol untuk MU
Serafin Unus Pasi | 27 Februari 2025 03:57
Bola.net - Sebuah tantangan diberikan Ruben Amorim kepada Manuel Ugarte. Ia ingin gelandang asal Uruguay itu mencetak lebih banyak gol untuk Manchester United.
Ugarte adalah salah satu pemain yang bergabung dengan Setan Merah di musim panas 2024 kemarin. Ia ditebus dengan harga yang cukup mahal dari PSG di musim panas kemarin.
Setelah sekitar lima bulan memperkuat MU, Ugarte berhasil mencetak gol perdananya pada akhir pekan lalu. Ia menciptakan gol kedua Setan Merah ke gawang Everton sehingga menyelamatkan timnya dari kekalahan.
Ruben Amorim senang melihat Ugarte sukses mencetak gol pertamanya untuk MU. Ia kini berharap sang gelandang bisa mencetak lebih banyak gol lagi untuk Setan Merah.
Simak komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Tidak Cukup Satu

Dalam wawancaranya di MUTV, Amorim menyebut bahwa keberhasilan Ugarte mencetak gol itu patut diapresiasi.
Namun ia meminta sang gelandang tidak berpuas diri dan mencetak lebih banyak gol bagi Setan Merah.
"Golnya itu adalah gol yang sangat bagus, berkualitas dan sulit untuk dibuat. Jadi dia harus menciptakan lebih banyak gol lagi dan lagi," ungkap Amorim.
Tingkatkan Produktivitas

Selain Ugarte, Amorim meminta para pemain Manchester United lainnya juga untuk meningkatkan produktivitas gol mereka.
Ia menyebvut bahwa timnya lagi paceklik gol dan mereka harus lebih tajam agar mereka bisa mendapatkan hasil yang lebih baik lagi.
"Saya rasa sudah sangat jelas bahwa kami membutuhkan lebih banyak gol dan itu tanggung jawab bersama. Kami harus lebih kuat dan juga harus lebih percaya diri ketika berada di dekat kotak penalti lawan," pungkasnya.
Laga Berikutnya

Manchester United akan kembali beraksi di akhir pekan nanti.
Mereka akan berhadapan dengan Fulham dalam lanjutan FA Cup 2024/2025.
Klasemen Premier League
(MUTV)
Baca Juga:
- Pujian Setinggi Langit Ruben Amorim untuk Ipsiwch Town dan Kieran McKenna: Mereka Tim yang Luar Biasa!
- Prestasi Gemilang Jordi Cruyff: Dari Barcelona hingga Manchester United
- Jadwal Pertandingan & Link Live Streaming Manchester United Hari Kamis, 27 Februari 2025: Home Vs Ipswich Town
- Syukurlah! Cedera Nossair Mazraoui Gak Parah, Wahai MU!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mateta On Fire di Palace, Man United Diam-diam Mengintai?
Liga Inggris 2 Januari 2026, 10:14
-
Prediksi Brighton vs Burnley 3 Januari 2026
Liga Inggris 2 Januari 2026, 10:14
-
Prediksi Aston Villa vs Nottingham Forest 3 Januari 2026
Liga Inggris 2 Januari 2026, 09:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs Persebaya Surabaya 3 Januari 2026
Bola Indonesia 2 Januari 2026, 15:27
-
Prediksi BRI Super League: Persija Jakarta vs Persijap Jepara 3 Januari 2026
Bola Indonesia 2 Januari 2026, 15:22
-
Prediksi BRI Super League: Borneo FC vs PSM Makassar 3 Januari 2026
Bola Indonesia 2 Januari 2026, 15:13
-
Chelsea Ganti Pelatih, Pat Nevin Bongkar Kriteria Aneh Manajemen The Blues
Liga Inggris 2 Januari 2026, 11:47
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, Julukan Klub dengan Manajemen Terburuk Menggema
Liga Inggris 2 Januari 2026, 11:03
-
Mateta On Fire di Palace, Man United Diam-diam Mengintai?
Liga Inggris 2 Januari 2026, 10:14
-
Prediksi Brighton vs Burnley 3 Januari 2026
Liga Inggris 2 Januari 2026, 10:14
-
Apakah Ada Kenaikan Gaji PNS 2026? Ini Kata Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa
News 2 Januari 2026, 09:48
-
Prediksi Aston Villa vs Nottingham Forest 3 Januari 2026
Liga Inggris 2 Januari 2026, 09:00
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43






