Sukses Kangkangi Liverpool, Bukti Manchester United Semakin Berkembang
Serafin Unus Pasi | 3 Juni 2021 15:40
Bola.net - Legenda Manchester United, Rio Ferdinand memberikan penilaian terhadap performa Setan Merah di musim 2020/21. Ia menilai anak asuh Ole Gunnar Solskjaer itu menunjukkan perkembangan yang signifikan.
Manchester United kembali gagal menyudahi puasa gelar juara mereka. Setan Merah mengakhiri musim 2020/21 tanpa satupun trofi juara.
Namun ada beberapa perkembangan yang ditunjukkan Setan Merah. Seperti MU finish di posisi runner up dan mereka berhasil menembus final Liga Europa.
Ferdinand menilai ada perkembangan yang bagus dalam skuat MU saat ini. "Saya rasa United mendapatkan apa yang mereka inginkan di liga dan itu adalah sebuah perkembangan," ujar Ferdinand kepada Goal International.
Baca komentar lengkap sang legenda di bawah ini.
Kangkangi Liverpool
Ferdinand menyebut salah satu indikator perkembangan MU adalah mereka berhasil finish di atas Liverpool pada musim 2020/21 ini.
"Saya rasa di musim sebelumnya, Man United tertinggal sekitar 30 poin dari Liverpool di liga. Namun di musim ini, mereka finish di atas Liverpool,"
"Liverpool mungkin punya sejumlah alasan terkait performa mereka, namun itu tidak menyembunyikan fakta bahwa tim ini menunjukkan perkembangan yang luar biasa di musim ini,"
Tidak Bisa Berpuas Diri
Ferdinand juga menegaskan bahwa Manchester United haram hukumnya untuk berpuas diri. Karena ia menyebut status runner up Liga itu tidak cukup bagus untuk Setan Merah.
"United menunjukkan perkembangan yang luar biasa dengan finish sebagai runner up Liga. Namun yang jelas mereka tidak bisa berpuas diri akan hal itu,"
"Namun sekali lagi mereka layak dapat pujian, karena jika di awal musim kemarin anda mengatakan bahwa United akan finish di peringkat dua maka saya rasa anda terlalu berkhayal," ujarnya.
Pra Musim
Skuat Manchester United saat ini tengah diliburkan oleh Solskjaer.
Skuat Setan Merah akan berkumpul lagi di bulan Juli 2021 untuk menjalani sesi pra musim.
(Goal International)
Baca Juga:
- Manchester United dan Chelsea Saling Sikut Demi Dapatkan Bek Bayer Leverkusen, Siapa Dia?
- Rapor Pemain MU Musim 2020/2021: Shaw dan Bruno Terbaik, Siapa Paling Bapuk?
- Deretan Cocoklogi Manchester United Juara Premier League Musim Depan, Apa Saja?
- Rival Jadi Rekan, Pau Torres Yakin De Gea Lupakan Insiden Penalti
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









