Tahan Arsenal, Lambert Puji Pertahanan Villans
Editor Bolanet | 25 November 2012 05:00
- Manajer Aston Villa, Paul Lambert menyanjung determinasi skuad besutannya, kala mampu menahan imbang tanpa gol di Villa Park, dini hari tadi.
Lambert pantas senang. Pasalnya lini belakang timnya tengah jadi sorotan. Sebabnya, dalam dua laga terakhir mereka sudah kebobolan sebanyak delapan kali.
Dan sebelum pertandingan, Villans diprediksi masih akan jadi lumbung gol The Gunners yang tengah produktif. Akan tetapi mereka berhasil mematahkan perkiraan tersebut dengan catatan clean sheet.
Tampil cukup solid dengan keseimbangan permainan yang baik, Ron Vlaar dan kawan-kawan sukses membuat trisula Arsene Wenger frustrasi bermain tanpa gol. Lambert pun melontarkan pujian bagi skuadnya.
Lihatlah usia rata-rata empat pemain di lini belakang, saya pikir mereka bermain baik, tutur Lambert usai laga.
Dan saya kira kami bermain cukup baik di sejumlah kesempatan permainan. Kami juga memiliki beberapa peluang bagus. Tetapi upaya mereka memang begitu mengesankan menghadapi tim sekelas Arsenal.
Satu poin bagi Villans tentunya sangat berarti, mengingat misi paling realistis bagi mereka saat ini adalah melepaskan diri dari jeratan zona degradasi. (espn/atg)
Lambert pantas senang. Pasalnya lini belakang timnya tengah jadi sorotan. Sebabnya, dalam dua laga terakhir mereka sudah kebobolan sebanyak delapan kali.
Dan sebelum pertandingan, Villans diprediksi masih akan jadi lumbung gol The Gunners yang tengah produktif. Akan tetapi mereka berhasil mematahkan perkiraan tersebut dengan catatan clean sheet.
Tampil cukup solid dengan keseimbangan permainan yang baik, Ron Vlaar dan kawan-kawan sukses membuat trisula Arsene Wenger frustrasi bermain tanpa gol. Lambert pun melontarkan pujian bagi skuadnya.
Lihatlah usia rata-rata empat pemain di lini belakang, saya pikir mereka bermain baik, tutur Lambert usai laga.
Dan saya kira kami bermain cukup baik di sejumlah kesempatan permainan. Kami juga memiliki beberapa peluang bagus. Tetapi upaya mereka memang begitu mengesankan menghadapi tim sekelas Arsenal.
Satu poin bagi Villans tentunya sangat berarti, mengingat misi paling realistis bagi mereka saat ini adalah melepaskan diri dari jeratan zona degradasi. (espn/atg)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Siaran Langsung Liga Champions di SCTV Malam Ini, Selasa 21 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 13:10
-
Belum Cetak Gol untuk MU, Matheus Cunha Woles Aja: Tunggu Tanggal Mainnya!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 12:43
LATEST UPDATE
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Oktober 2025, 05:59
-
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59
-
Hasil Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Tim Tamu Bantai Tuan Rumah Tanpa Ampun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:35
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27
-
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04














