Tandang ke Anfield, Kaki Evra Alami Cedera Mengerikan
Dimas Ardi Prasetya | 26 Februari 2018 21:52
Bola.net - - Bek West Ham Patrice Evra pulang dari markas Liverpool akhir pekan kemarin dengan mendapatkan luka robek mengerikan di kakinya.
The Hammers bertandang ke Anfield di matchday 28 Premier League hari Sabtu kemarin. Setelah 90 menit lebih, West Ham pulang hancur lebur dengan skor 4-1.
Ternyata tak cuma West Ham saja yang pulang dengan babak belur. Evra, dalam artian yang sebenarnya, juga babak belur.
Bek berusia 36 tahun itu menunjukkan bahwa kakinya mendapatkan cedera mengerikan. Entah apa sebabnya, kakinya robek cukup panjang dan harus mendapatkan beberapa jahitan. Cedera itu pun ia pamerkan melalui akun Instagramnya.
Inilah sebabnya mengapa saya rindu Premier League, bangun keesokan harinya dengan 3 jahitan. Saya mencintai game ini ahahahah.
Pertandingan itu sendiri adalah pertandingan perdana Evra bersama dengan The Hammers. Ia sebelumnya berstatus sebagai free agent setelah cabut dari Marseille.
Sementara itu di sepanjang jalannya pertandingan, Evra kerap dicemooh oleh para suporter Liverpool. Mereka rupanya masih tidak terima dengan sikap eks bek Manchester United itu yang menuding Luis Suarez mengucapkan kalimat rasis kepadanya beberapa tahun lalu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST UPDATE
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Fakta Menarik Real Madrid vs Monaco: Reuni Berdarah Mbappe dan Trauma 2004
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







