Tembus Tiga Besar, Unai Emery Tuntut Arsenal Lebih Konsisten
Serafin Unus Pasi | 2 April 2019 16:20
Bola.net - - Pelatih Arsenal, Unai Emery enggan terbuai dengan keberhasilan timnya menembus tiga besar klasemen sementara EPL. Pelatih asal Spanyol itu meminta anak asuhnya bisa mempertahankan performa mereka hingga akhir musim nanti.
Arsenal sukses mengamankan kemenangan di pertandingan pekan ke 32 EPL dini hari nanti. Menjamu Newcastle United di Emriates stadium, The Gunners sukses menang dengan skor 2-0.
TIga poin yang didapatkan kali ini membuat mereka naik ke peringkat 3 klasemen sementara EPL. Kini mereka unggul dua poin dari Tottenham Hotspur dan Manchester United yang kini menempati peringkat empat dan lima klasemen sementara EPL.
Emery sendiri tidak mau berpuas diri hanya karena timnya bisa menembus tiga besar saat ini. "Tantangan terbesar kami adalah menang lagi dan saya rasa tidak mudah untuk meraih kemenangan beruntun," buka Emery kepada Goal International.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Performa Apik
Emery mengaku cukup puas dengan penampilan Mesut Ozil dan kolega dini hari tadi, di mana ia berharap timnya bisa tetap mempertahankan performa apik tersebut.
"Hari ini kami menunjukkan bahwa kami bisa meraih kemenangan dengan pemain serta formasi yang berbeda. Para pemain kami yang masuk sebagai pemain pengganti juga memberikan dampak yang bagus bagi kami."
"Kami ingin menciptakan semangat tim yang bagus. Target yang kami canangkan sulit diraih, namun kami sudah selangkah demi selangkah lebih dekat dengan target itu."
Tetap Konsisten
Emery percaya bahwa untuk finish di zona Liga Champions musim ini bukanlah sesuatu yang mustahil bagi Arsenal. Namun ia percaya timnya harus menunjukkan performa yang konsisten hingga akhir musim jika mereka benar-benar ingin bermain di Liga Champions musim depan.
"Kami menjadi pemalas setelah dua pertandingan pertama di musim ini, namun sekarang kami berhasil berada di peringkat tiga. Namun saya rasa kami masih harus menghadapi banyak pertandingan yang sulit ke depannya."
"Tantangan kami berikutnya adalah melawan Everton. Pertandingan ini adalah pertandingan yang besar dan kami harus meyakinkan semua orang bahwa kami bisa bermain dengan konsisten." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
-
Christian Chivu Tegaskan Inter Milan Tahu Cara Hadapi Arsenal
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:49
-
3 Pemain Arsenal Absen Lawan Inter Milan, Siapa Saja?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 14:40
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
LATEST UPDATE
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Fakta Menarik Real Madrid vs Monaco: Reuni Berdarah Mbappe dan Trauma 2004
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





