Tidak ada Alasan Lagi, Manchester United Waji Menangkan Piala Musim Ini
Serafin Unus Pasi | 6 Januari 2021 16:30
Bola.net - Sebuah tekad diungkapkan oleh Dean Henderson. Kiper Manchester United itu menyebut timnya harus berjuang sekuat tenaga untuk memenangkan gelar juara di musim ini.
Manchester United saat ini tengah mengalami paceklik trofi. Karena sudah tiga tahun lamanya Setan Merah tidak memenangkan gelar juara.
Musim lalu United sebenarnya nyaris memenangkan tiga trofi juara. Namun mereka harus tumbang di tiga semi final, yaitu semi final Carabao Cup, FA Cup dan Liga Europa.
Henderson menegaskan bahwa MU harus menyudahi paceklik trofi itu di musim ini. "Kami harus memenangkan trofi juara musim ini," ujar Henderson kepada laman resmi MU.
Baca komentar lengkap sang kiper di bawah ini.
Berikan yang Terbaik
Henderson menyebut bahwa MU adalah tim yang selalu memenangkan trofi juara. Jadi ia percaya timnya harus memberikan performa terbaik mereka untuk memenangkan trofi-trofi tersebut musim ini.
"Klub ini dibangun dari banyak trofi juara. Kami memang sudah berkembang dan berevolusi di atas lapangan, namun tidak ada yang peduli itu jika kami tidak memenangkan trofi juara."
"Jadi kami harus menjadikan itu prioritas di benak kami, dan kami harus menemukan cara untuk memenangkan trofi juara tersebut."
Incar Semua Trofi
Ketika ditanya mengenai trofi apa yang harus dimenangkan MU musim ini, Henderson tidak mau memilih.
Ia menyebut Setan Merah harus mencoba memenangkan semua kompetisi yang mereka ikuti musim ini.
"Entah itu Carabao Cup, Premier League, Liga Europa atau FA Cup, kami harus memberikan performa terbaik kami di setiap pertandingan dan memenangkan trofi juara." ujarnya.
Peluang Pertama
Manchester United punya peluang yang bagus untuk mendapatkan trofi pertama mereka musim ini.
Karena Setan Merah sudah memasuki babak semi final Carabao Cup musim ini.
(MUFC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








