Tiga Sosok Pemimpin di Grup WA Manchester United, Ada Satu Nama Kejutan!
Serafin Unus Pasi | 11 Februari 2021 16:20
Bola.net - Bek muda Manchester United, Teden Mengi baru-baru ini memberikan informasi menarik mengenai skuat Setan Merah. Ia menyebut ada setidaknya tiga pemain yang menjadi sosok pemimpin di grup Whatsapp mereka.
Tiga musim terakhir, Manchester United banyak disorot. Tim berjuluk Setan Merah itu banyak dikritik karena dianggap tidak memiliki sosok pemimpin di dalam tim mereka.
Kritikan-kritikan itu berdasarkan performa mereka di atas lapangan. Banyak pakar sepakbola menilai tidak ada sosok yang bisa mengomando Setan Merah.
Namun Mengi menepis anggapan tersebut. "Sebenarnya ada banyak sosok pemimpin di dalam tim kami," buka Mengi kepada kanal Youtube UMM.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Tiga Sosok Pemimpin
Menurut Mengi, di grup WA MU saat ini ada tiga pemain yang menjadi sosok pemimpin.
Ia menyebut tiga pemain ini sangat vokal di grup WA MU, di mana sosok Paul Pogba diklaim menjadi salah satu sosok pemimpin.
"Saya rasa tiga sosok yang paling vokal adalah Harry [Maguire], Bruno [Fernandes] dan Paul [Pogba].
Sangat Vokal
Menurut pengakuan Mengi, ketiga pemain ini sangat vokal di grup WA Manchester United.
Mereka tidak sungkan-sungkan untuk mengutarakan uneg-unegnya terutama ketika MU bermain buruk.
"Mereka tidak bercanda di grup, karena grup WA kami hanya membahas masalah sepakbola. Jadi mereka sangat vokal dengan permainan kami." ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United dijadwalkan akan bermain lagi di Premier League pada akhir pekan nanti.
Setan Merah dijadwalkan menghadapi West Brom di pertandingan pekan ke-24 EPL.
(UMM)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
Liga Spanyol 21 Oktober 2025, 22:43 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04 -
Apakah Arne Slot Akan Dipecat Liverpool?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 21:25
LATEST UPDATE
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 23 Oktober 2025, 05:37 -
Man of the Match Chelsea vs Ajax Amsterdam: Estevao Willian
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:25 -
Man of the Match Real Madrid vs Juventus: Jude Bellingham
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:19 -
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04