Tinggalkan Inter Milan, Alexis Sanchez Kembali ke London?
Serafin Unus Pasi | 6 April 2020 16:30
Bola.net - Teka-teki masa depan Alexis Sanchez memasuki babak baru. Sang winger diberitakan akan bergabung dengan salah satu tim asal kota London di musim depan.
Winger asal Chile itu musim ini dipinjamkan Manchester United ke Inter Milan. Mereka meminjamkan sang winger setelah ia tidak lagi menjadi pemain inti di skuat Manchester United.
Inter Milan diberitakan tidak akan mempermanenkan eks pemain Barcelona itu di musim panas nanti. Untuk itu ia akan dipulangkan ke Inggris jika musim sudah berakhir.
Sport Witness mengklaim bahwa ketika Sanchez kembali ke Inggris, ia tidak akan mengarah ke kota Manchester. Namun ia akan langsung pindah ke Kota London.
Klub Mana yang tertarik untuk merekrut sang winger? Simak informasinya di bawah ini.
Klub London
Menurut laporan tersebut, West Ham menjadi klub yang tertarik untuk meminang jasa Sanchez.
Pelatih mereka, David Moyes diberitakan sangat mengagumi kemampuan Sanchez. Ia percaya winger asal Chile itu mampu menghidupkan lini serangnya musim depan.
Untuk itu Moyes akan mengupayakan agar Sanchez menjadi bagian dari pasukan The Hammers di musim kompetisi yang akan datang.
Hubungi Agen
Laporan itu juga mengklaim bahwa West Ham benar-benar serius untuk merekrut jasa Sanchez musim depan.
Manajemen The Hammers baru-baru ini mengontak Fernando Felicevich. Mereka menanyakan kepada agen sang winger terkait ketersediaan Sanchez di musim panas nanti.
Sejauh ini pembicaraan kedua pihak diyakini masih dalam tahap awal, sehingga belum jelas apakah West Ham mampu mengamankan jasa sang winger musim depan.
Bakal Sulit
West Ham diyakini memiliki satu kendala untuk merekrut Sanchez musim depan.
Mereka bakal kesulitan membayar gaji sang winger yang diberitakan berada di angka 350 ribu pounds per pekan.
(Sport Witness)
Baca Juga:
- Jika Pindah ke Old Trafford, Jadon Sancho akan Jadi Pemain dengan Gaji Termahal MU
- Meski Bikin Onar, Jack Grealish Masih Masuk Daftar Transfer Manchester United
- Pemain Paling Mahal Manchester United: Paul Pogba Nomor 1, Bruno Fernandes?
- Kisah Evolusi Bruno Fernandes: Dari Bek Tengah Jadi Gelandang No. 10
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST UPDATE
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





