Torreira: Arsenal Klub Besar, Layak Bermain di Liga Champions
Richard Andreas | 7 Februari 2019 09:40
Bola.net - - Gelandang Arsenal, Lucas Torreira meyakini timnya layak menembus empat besar klasemen akhir Premier League 2018/19 untuk bermain di Liga Champions musim depan. Dia percaya Arsenal merupakan tim besar, dan tim besar harusnya bermain di Liga Champions.
Empat besar memang jadi misi utama Arsenal musim ini. Setelah gagal meraihnya musim lalu, The Gunners harus segera menemukan kembali kekuatan mereka dan kembali finish di peringkat empat besar untuk mengembalikan jati diri mereka.
Meski demikian, misi Arsenal tidak akan muda. Melihat peta kekuatan The Big Six musim ini, Man City, Liverpool, dan Tottenham Hotspur lebih dari mampu untuk mengunci peringkat pertama sampai peringkat ketiga.
Artinya, hanya ada satu tempat yang tersisa, yang harus diperebutkan Arsenal, Chelsea, dan Manchester United. Baca komentar Torreira selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Layak Empat Besar
Saat ini Arsenal masih merosot ke peringkat keenam klasemen sementara dengan 47 poin dari 25 pertandingan. Mereka tertinggal satu poin dari MU di peringkat kelima, dan tertinggal tiga poin dari Chelsea di posisi keempat.
Hal itu berarti wajah klasemen sementara bisa berubah-ubah begitu cepat setiap kali tim-tim pesaing gagal meraih poin penuh. Torreira menyadari misi Arsenal tidak akan mudah.
"Lolos [ke empat besar] adalah satu hal utama yang memenuhi pikiran kami. Skuat kami fokus menembus Liga Champions, karena klub besar seperti Arsenal layak bermain di kompetisi itu," ungkap Torreira di Sky Sports.
"Jika anda melihat klasemen sementara saat ini, hanya beberapa poin yang memisahkan kami, tapi di sisi lain kami baru saja berganti pelatih musim ini, dan ada banyak pemain anyar yang datang serta kami paham sulit bagi mereka untuk beradaptasi ketika hal seperti ini terjadi."
Kembali Jadi Tim Top

Lebih lanjut, Torreira menjamin bahwa setiap pemain Arsenal saat ini bekerja keras untuk mengembalikan identitas Arsenal sebagai tim top. Dia percaya pemain Arsenal akan memberikan semua kemampuan mereka untuk memenuhi target empat besar tersebut.
"Kami semua bekerja keras untuk kembali jadi tim top seperti yang kami harapkan dan saya pikir kami semua sedang melakukan itu karena kami sudah bersaing dengan beberapa tim terbaik."
"Ini adalah soal berjuang dengan semua kemampuan kami untuk berusaha mencapai target kami, sebab itu bisa jadi hal masif," tandas Torreira.
Berita Video
Berita video tentang Barcelona yang siap mendatangkan Isco jika Real Madrid menjualnya.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


