Transfer Alex Telles ke Manchester United Rampung Pekan Ini
Serafin Unus Pasi | 22 September 2020 19:20
Bola.net - Sebuah kabar gembira datang bagi para pendukung Manchester United. Dalam hitungan hari, Alex Telles akan bergabung dengan Setan Merah.
Beberapa hari terakhir, United digosipkan akan membeli bek kiri baru. Pemain itu difungsikan sebagai pelapis sekaligus pesaing Luke Shaw di skuat Setan Merah.
Sejauh ini ada satu nama yang kabarnya menjadi target transfer Setan Merah. Ia adalah bek kiri milik FC Porto, Alex Telles.
The Times mengklaim transfer Telles ke MU berpotensi jadi kenyataan. Sang bek akan merapat ke Old Trafford pekan ini.
Simak situasi transfer Telles selengkapnya di bawah ini.
Ingin Bergabung
Menurut laporan tersebut, Telles benar-benar tertarik untuk menjadi bagian dari Manchester United.
Ia diberitakan ingin pindah ke Inggris. Setelah lima tahun terakhir ia menghabiskan karirnya di Portugal.
Ia menilai United adalah kesempatan emas baginya, sehingga ia tidak mau menyia-nyiakan transfer itu.
Proses Negosiasi
Menurut laporan tersebut, ada progress positif dalam proses negosiasi transfer Telles.
Pihak Porto bersedia menurunkan mahar transfer Telles. Dari yang semula 40 juta Euro menjadi 25 juta Euro saja.
Jika tidak ada halangan, pekan ini Telles akan terbang ke Inggris untuk menuntaskan transfernya ke MU.
Siap Bantu
Laporan itu juga mengklaim bahwa Telles siap membantu proses kepindahannya ke MU.
Ia akan mendesak pihak Porto untuk mempercepat transfernya.
(The Times)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Man City Main di Lapangan Sintetis dan Beku, Pep Guardiola: Dilarang Cengeng!
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:49
-
Jadwal Lengkap Indonesia Masters 2026, 20-25 Januari 2026
Bulu Tangkis 20 Januari 2026, 08:45
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26











