Untuk Gol ke Gawang Liverpool, Antony Layak Dapat Pujian!
Richard Andreas | 20 Maret 2024 11:30
Bola.net - Antony mencetak salah satu gol penting yang membawa Manchester United mengalahkan Liverpool. Kali ini, kerja keras dan kontribusi Antony layak mendapatkan apresiasi.
Minggu (17/3/2024), MU menyingkirkan Liverpool di Old Trafford dalam duel perempat final FA Cup 2023/2024. Pertandingan ini krusial, tiket ke semifinal dipertaruhkan, dan MU lolos dengan kemenangan 4-3.
Laga berlangsung selama 120 menit, kedua tim bergantian unggul. Gol-gol MU dicetak oleh Scott McTominay (10'), Antony (87'), Marcus Rashford (112'), dan Amad Diallo (120+1'). Sementara Liverpool mencetak gol lewat Alexis Mac Allister (44'), Mohamed Salah (45+2'), dan Harvey Elliott (105').
Gol Antony krusial karena tercipta di ujung laga, mengubah skor jadi imbang 2-2 dan memaksa laga dilanjutkan ke babak tambahan.
Memuji Antony
Kontribusi Antony pun tidak dilewatkan begitu saja oleh pengamat. Terbaru, eks Manchester City, Micah Richard pun ikut menyampaikan pujian terhadap Antony dan kerja kerasnya.
Richard melihat kesulitan Antony di tengah tekanan besar fans MU musim ini. Antony tidak selalu tampil apik, sering dikritik fans. Namun, golnya kemarin tetap layak mendapatkan pujian.
"Saya kira pantas memberikan pujian untuk Antony, sebab masa-masanya di Man United tidak begitu mulus," ujar Richards dikutip dari Metro.
"Dia masuk sebagai pengganti dan menjadi pembeda. Bukan hanya mencetak gol, tapi lihat kerja kerasnya, bahasa tubuhnya, dan sikapnya. Dia brilian."
"Itu membuktikan bahwa potensi ada di dalam dirinya. Saya kira itulah yang menyebabkan kita frustrasi melihat MU, sebab mereka punya pemain-pemain bagus, hanya butuh konsistensi," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga Champions Memanas, 5 Klub Inggris Masih Kejar Delapan Besar, Arsenal Aman
Liga Champions 28 Januari 2026, 11:40
-
MU Menggila Bersama Michael Carrick, Sang Mantan Ikut Berbahagia!
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:59
-
Dilemma MU Soal Harry Maguire: Carrick Ingin Dia Bertahan, Tapi Wilcox Tidak!
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:51
-
Gagal Daratkan En-Neysri, Juventus Kejar Penyerang Manchester United Ini?
Liga Italia 28 Januari 2026, 10:41
-
Bye MU! Andre Onana Mau Balikan dengan Sang 'Mantan' di Musim Panas 2026
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:31
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton PSG vs Newcastle: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 29 Januari 2026, 00:16
-
Tempat Menonton Eintracht Frankfurt vs Tottenham: Misi 8 Besar The Lilywhites
Liga Champions 29 Januari 2026, 00:04
-
Tempat Menonton Napoli vs Chelsea: Jam Berapa dan Nonton Live Streaming di Mana?
Liga Champions 28 Januari 2026, 23:24
-
Harry Maguire, Kontrak Baru, dan Dilema Manchester United
Liga Inggris 28 Januari 2026, 22:53
-
Misteri Tak Berujung Paul Pogba di Monaco
Liga Eropa Lain 28 Januari 2026, 22:41
-
Giuliana Vigile Mendadak Viral: Asisten Wasit Spek Bidadari dari Serie D Italia
Bolatainment 28 Januari 2026, 21:39
-
Manchester United Berpotensi Raup Lebih dari Rp4 Triliun dari Hak Nama Stadion Baru
Liga Inggris 28 Januari 2026, 21:09
-
Proliga 2026: Tampil di Rumah Sendiri, Gresik Phonska Plus Bidik Kemenangan Penuh
Voli 28 Januari 2026, 20:33
-
Live Streaming Athletic Club vs Sporting - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 28 Januari 2026, 20:18
-
Live Streaming Pafos vs Slavia Praha - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 28 Januari 2026, 20:17
LATEST EDITORIAL
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04




