Usai Dicampakkan MU, Ruud van Nistelrooy Bakal Latih Klub EPL Ini?
Serafin Unus Pasi | 25 November 2024 20:02
Bola.net - Ruud van Nistelrooy nampaknya akan segera kembali menjadi pelatih. Salah satu klub EPL dilaporkan berminat untuk mempekerjakannya.
Sejak awal musim 2024/2025 ini, van Nistelrooy bergabung kembali ke Manchester United. Ia awalnya menjadi asisten Erik Ten Hag, lalu ia sempat dua pekan menjadi caretaker MU pasca Ten Hag dipecat.
Namun sayang van Nistelrooy harus meninggalkan klub di pertengahan bulan kemarin. Pelatih baru Manchester United, Ruben Amorim tidak membutuhkan jasanya sehingga ia harus angkat kaki dari Carrington.
Namun van Nistelrooy nampaknya bisa segera kembali bekerja di Inggris. Salah satu klub Premier League dilaporkan berminat menggunakan jasanya.
Siapa klub tersebut? Simak selengkapnya di bawah ini.
Latih Klub EPL

Menurut laporan Rudy Galletti, Klub yang berminat pada jasa Ruud van Nistelrooy adalah Leicester City.
The Foxes baru-baru ini memecat pelatih kepala mereka, Steve Cooper. Pasalnya sang pelatih dianggap gagal untuk menangani tim mereka, di mana Leicester City kini berada di peringkat 16.
Manajemen The Foxes dikabarkan mulai berburu pelatih baru mereka, dan sosok Ruud van Nistelrooy menarik perhatian mereka setelah kecemerlangannya saat menjadi caretaker MU.
Mulai Dekati

Laporan tersebut mengklaim bahwa Leicester City benar-benar serius ingin menjadikan van Nistelrooy manajer mereka yang baru.
Manajemen The Foxes sudah mengontak sang pelatih. Mereka mengungkapkan ketertarikan mereka untuk menggunakan jasa sang pelatih.
Saat ini proses pembicaraan kedua pihak sudah memasuki tahap lanjutan. The Foxes sedang bekerja keras untuk meyakinkan pelatih 48 tahun itu untuk menerima pekerjaan ini.
Bukan Satu-satunya

Menurut kabar yang beredar di Inggris, Leicester City tidak hanya mendekati van Nistelrooy untuk jadi pelatih kepala mereka.
The Foxes juga dilaporkan lagi mendekati David Moyes, kendati van Nistelrooy dikabarkan jadi target prioritas mereka.
Klasemen Premier League
(Rudy Galletti)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
LATEST UPDATE
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







