Waduh, Gara-gara Gegeran Lawan Leicester, Chelsea Terancam Sanksi Pengurangan Poin?
Dimas Ardi Prasetya | 23 Mei 2021 22:30
Bola.net - Chelsea dikabarkan bisa mendapatkan sanksi pengurangan poin sebagai akibat dari aksi perselisihan antar pemain lawan Leicester City belum lama ini.
Chelsea menjamu Leicester pada 19 Mei 2021 kemarin. Laga itu berakhir dengan kemenangan 2-1 bagi The Blues.
Namun di akhir laga terjadi gegeran antar pemain. semua bermula ketika Ricardo Pereira melanggar Ben Chilwell.
Antonio Rudiger kemudian mendorong Pereira. Setelah itu insiden makin membesar dan melibatnya banyak pemain. Staf pelatih kedua klub juga bahkan ikut terlibat.
Chelsea dan Leicester Dinyatakan Bersalah
Pihak FA langsung merespon insiden itu dengan cepat. Mereka memvonis Chelsea dan Leicester City bersalah karena dianggap melanggar aturan.
“Chelsea FC dan Leicester City FC sama-sama didakwa melanggar Peraturan FA E20.1 setelah pertandingan Liga Premier mereka pada Selasa 18 Mei 2021."
“Kedua klub diduga gagal memastikan para pemain dan / atau ofisial klub bersikap tertib dan / atau menahan diri dari perilaku provokatif pada menit ke-93."
"Chelsea FC dan Leicester City FC memiliki waktu hingga Selasa 25 Mei 2021 untuk memberikan tanggapan masing-masing."
Chelsea Bisa Dapat Pengurangan Poin
Kini ada kabar yang bikin Chelsea berkeringat dingin. Sebab mereka disebut bisa mendapat sanksi yang lebih berat ketimbang Leicester City.
Kabar tersebut dilansir oleh Mirror. Laporan mereka menyebut bahwa ini bisa terjadi karena Chelsea pernah melakukan pelanggaran serupa sebelumnya.
Pada April 2016 silam, Chelsea diperingatkan bahwa mereka bisa mendapat pengurangan poin setelah mengajukan banding atas sanksi sebesar 375 ribu pounds atas aksi gegeran yang terjadi lawan Tottenham dua bulan sebelumnya.
Laporan itu juga menyebut Chelsea adalah klub yang disidang oleh FA. Sudah tujuh kali dalam tujuh tahun terakhir pemain mereka bersingunggan dengan PSSI-nya sepak bola Inggris itu.
Seorang mantan pegawai di FA yang dirahasiakan namanya mengatakan: "Sepertinya adalah banyak masalah dalam klub itu."
Saat ini memang belum diketahui berapa poin yang akan dipotong. Namun berapa pun jumlahnya hal itu bisa memengaruhi kans mereka untuk lolos ke Liga Champions musim depan. Sebab mereka ditempel ketat oleh Liverpool dan Chelsea.
(mirror)
Jangan Lewatkan:
- Drama Menanti Liverpool di Laga Terakhir, Klopp: Sudah Biasa Kok
- Harry Kane Ingin Lanjut Main di Inggris, Daniel Levy Ingin Kirim ke Spanyol
- Chelsea Hidupkan Minat untuk Declan Rice
- 5 Fakta Menarik Jelang Duel Krusial Aston Villa vs Chelsea: Giroud Bisa Jadi Senjata Rahasia
- Jangan Lupa! Mason Mount dan Reece James Bisa Sukses di Chelsea Berkat Lampard
- Havertz Tekankan Pentingnya Empat Besar Bagi Chelsea
- Beratnya Musim Pertama Kai Havertz Bersama Chelsea
- Tuchel: Siapa yang Tidak Ingin Harry Kane
- Pembelaan Tuchel untuk Werner yang Bapuk di Chelsea: Ia Akan Berkembang
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST UPDATE
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26



