West Brom Berminat Gunakan Servis Sakho
Dimas Ardi Prasetya | 9 November 2016 19:31
Bola.net - - West Brom dikabarkan berencana untuk melepas penawaran pada Liverpool pada Januari mendatang untuk memboyong Mamadou Sakho.
Musim ini pemain asal Prancis itu tak mendapat tempat sama sekali di skuat inti ataupun cadangan The Reds. Semua itu bermula dari aksi indisipliner Sakho pada tur pra musim lalu. Ia pun akhirnya dipulangkan lebih cepat dari tur di Amerika Serikat tersebut. Bahkan bek 26 tahun itu juga nyaris dipinjamkan ke klub lain di bursa transfer musim panas kemarin meski Sakho menolak karena ingin terus bertahan di Anfield.
Kemudian, muncul kabar bahwa Jurgen Klopp memasukkannya dalam daftar jual bulan Januari mendatang. Belakangan juga muncul rumor bahwa sudah ada klub yang berminat memakai servis Sakho.
Salah satu media di Inggris yakni Sunday People akhirnya merilis nama klub yang menginginkan Sakho. Klub tersebut adalah juara liga tahun lalu yakni Leicester City dan tim asuhan Slaven Bilic West Ham.
Kini muncul gosip terbaru terkait masa depan Sakho. Seperti yang dilansir oleh Liverpool Echo, muncul satu lagi klub yang berminat untuk menggunakan tenaga defender kidal tersebut. Klub itu adalah West Brom. Namun mereka tak akan membelinya secara permanen melainkan hanya meminjamnya pada bursa transfer musim dingin nanti.
Sakho sendiri selama ini terus berlatih dan bermain bersama dengan tim Liverpool U-23 untuk mengembalikan kebugaran fisiknya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57 -
Ryan Gravenberch Absen Latihan Jelang Laga Liverpool vs Eintracht Frankfurt
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 23:02 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Liverpool 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:07 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04
LATEST UPDATE
-
Prediksi Celta Vigo vs Nice 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 22:28 -
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:04 -
Prediksi AS Roma vs Viktoria Plzen 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:51 -
Hebatnya Kylian Mbappe: Jumlah Golnya Setara dengan Total Gol Juventus Musim Ini
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:46 -
Prediksi KRC Genk vs Real Betis 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:27 -
Sejarah Baru: Arsenal Raih 100 Kemenangan di Liga Champions
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:16 -
Arsenal Resmi Jadi 'Raja Bola Mati' di Eropa
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 21:08 -
Real Madrid vs Juventus: Duel Panas Dua Bintang Turki, Arda Guler dan Kenan Yildiz
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:01 -
Prediksi Go Ahead Eagles vs Aston Villa 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:59
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04