West Ham Siap Pinjamkan Parker
Editor Bolanet | 13 Juli 2011 22:07West Ham berharap, dengan kontrak pinjaman, The Hammers bisa kembali mendapatkan tenaga gelandang timnas Inggris itu andai mereka mampu meraih tiket promosi ke Premier League pada musim 2011-12 mendatang.
Parker sering dikaitkan dengan tim-tim Premier League, seperti Tottenham, Chelsea, hingga Arsenal. Chelsea dikabarkan mulai serius memburu Parker setelah kehilangan Michael Essien selama enam bulan pasca operasi lutut.
Pemilik bersama West Ham, David Sullivan, mengatakan bahwa hingga kini belum ada pendekatan resmi pada Parker. Namun pihaknya tak keberatan melepas pemain berusia 30 tahun itu dengan status pinjaman.
"Kami belum menerima pendekatan resmi (untuk Scott Parker), kami terus mendengar desas-desus dan saya akan salah bila berkomentar lebih lanjut," kata Sullivan pada Sky Sports News.
"Saya tidak berbicara dengan Scott sendiri. Agennya telah mengatakan pada saya bahwa selama karirnya di Inggris ia hanya ingin bermain di Premier League,"
"Bila kami tak mendapat harga yang pantas untuknya, saya pikir dia mau bermain untuk West Ham di Championship (divisi satu) musim depan,"
"Kami terbuka dengan tawaran klub lain. Tapi kami juga tak menutup jalan untuk kontrak pinjaman dengan biaya tertentu dan ketika kami promosi, dia bisa kembali ke tim ini. Itu adalah deal jangka pendek yang bagus karena kami mencintai Scott,"
"Dia adalah pemain bintang ke mana pun dia akan bermain. Kami ingin melakukan segalanya untuk mempertahankannya di sini," terang Sullivan.
Sebelumnya West Ham telah menyetujui tawaran Stoke City pada striker mereka, Carlton Cole. (sky/zul)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Catatan Bersih Persib Bandung: 360 Menit Tanpa Kebobolan
Bola Indonesia 28 Oktober 2025, 04:15
-
Barcelona Kalah dari Real Madrid di El Clasico Karena Kesalahan Sendiri
Liga Spanyol 27 Oktober 2025, 23:32
-
Lomba Lari Fun Run Digelar di 4 Kota, Diikuti 1.000 Peserta
Olahraga Lain-Lain 27 Oktober 2025, 21:17
-
Bungkam Barcelona di El Clasico, Real Madrid 'Kunci' Gelar La Liga Musim Ini?
Liga Spanyol 27 Oktober 2025, 20:49
-
RESMI: Juventus Pecat Igor Tudor Setelah 8 Laga Tanpa Kemenangan
Liga Italia 27 Oktober 2025, 19:01
-
Gawat! 3 Pemain Kunci Arsenal Jadi Tumbal Kemenangan atas Crystal Palace
Liga Inggris 27 Oktober 2025, 18:38
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Berubah Drastis di Bawah Asuhan Ruben Amorim
Editorial 27 Oktober 2025, 15:36
-
4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry Henry Tak Masuk Daftar
Editorial 24 Oktober 2025, 22:47
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39







