Marc Klok Angkat Bicara Usai Persib Bungkam Persis Solo dengan 10 Pemain: Kemenangan Ini untuk Bobotoh!

Bola.net - Persib Bandung menunjukkan performa solid di BRI Super League 2025/2026. Bermain di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Senin (27/10/2025) malam WIB, Maung Bandung menundukkan Persis Solo dengan skor meyakinkan 2-0.
Kemenangan ini memperpanjang tren positif Persib yang belum terkalahkan dalam empat laga terakhir. Lebih spesial lagi karena Persib menang walau bermain 10 orang sejak menit ke-27 usai Luciano Guaychocea dapat kartu merah.
Kapten tim, Marc Klok, tampil menonjol di lini tengah dengan perannya yang tak hanya menjaga keseimbangan permainan, tetapi juga menjadi motor penggerak serangan.
Usai laga, gelandang berdarah Belanda itu menegaskan bahwa kemenangan atas Persis Solo merupakan hasil kerja keras seluruh pemain yang kini semakin padu dan satu visi.
Lebih dari sekadar kemenangan, Klok menilai performa Persib kali ini mencerminkan semangat kolektif dan kebersamaan yang semakin kuat di dalam tim.
Marc Klok: Kemenangan Ini Buat Tim dan Bobotoh

Dalam sesi konferensi pers seusai laga, Marc Klok tak bisa menyembunyikan rasa bangganya terhadap performa rekan-rekan setimnya.
Menurutnya, kemenangan atas Persis Solo adalah hasil dari kerja keras yang dilakukan bersama, baik oleh pemain inti maupun pelapis yang terus menjaga kualitas permainan tim.
"Saya sangat bangga dengan performa tim, semua rekan-rekan pemain. Semua bekerja keras hari ini dan kami bisa (menang) lagi di pertandingan ini," tegas Klok dalam sesi konferensi pers seusai laga, dikutip dari laman resmi klub.
Tak lupa, pemain bernomor punggung 23 itu juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Bobotoh yang selalu memenuhi tribun GBLA. Ia menilai dukungan suporter menjadi energi tambahan yang mendorong tim tampil lebih berani dan penuh semangat.
"Kami dapat lagi tiga poin di kandang dan itu sesuai dengan target hari ini. Saya juga ingin berterima kasih untuk Bobotoh yang sudah datang mendukung kami hari ini," tandasnya.
Bojan Hodak Puji Mentalitas dan Rotasi Tim

Pelatih Persib, Bojan Hodak, turut memuji perjuangan anak asuhnya yang tetap tampil disiplin meski menjalani jadwal padat di dua kompetisi: BRI Super League dan AFC Champions League Two. Menurutnya, kemenangan ini adalah bukti bahwa strategi rotasi pemain berjalan efektif.
“Kita tahu jadwal tim sangat padat. Artinya kita tahu harus bisa menjaga kondisi, salah satunya dengan melakukan rotasi untuk bisa menjaga performa tim,” ujar pelatih asal Kroasia ini dalam sesi konferensi usai laga.
Dengan performa yang terus stabil dan dukungan penuh dari Bobotoh, Persib kini berada dalam momentum yang ideal untuk terus bersaing di papan atas klasemen dan menjaga ambisi juara tetap hidup.
Sumber: Persib
Klasemen BRI Super League 2025/2026
Baca Ini Juga:
- Drama Persib Badung: Sampai Dicium Marc Klok, Saddil Ramdani tak Puas Ketika Diganti pada Menit ke-31
- Hasil Persib Bandung vs Persis Solo: Luciano Guaycochea Kartu Merah, Pangeran Biru Justru Menang 2-0
- Hasil Bhayangkara FC vs Persijap Jepara: Nirbobol ke-5 di BRI Super dan Kemenangan The Guardian
- Persib vs Persis: Bojan Hodak Pusing Jadwal Padat, Marc Klok Malah Bilang Bagus, Kok Bisa?
- Gustavo Almeida Cedera, Persija Jakarta Kembali Kehilangan Mesin Golnya di BRI Super League
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 30 Januari 2026 13:53Nonton Live Streaming Persik vs Bali United - BRI Super League 2025/2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 30 Januari 2026 18:26 -
Liga Spanyol 30 Januari 2026 18:13 -
Liga Italia 30 Januari 2026 17:53 -
Liga Inggris 30 Januari 2026 17:47 -
Liga Inggris 30 Januari 2026 17:37 -
Bola Indonesia 30 Januari 2026 17:33
MOST VIEWED
- Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
- Bojan Hodak Siapkan Perlakuan Khusus untuk Layvin Kurzawa, Belajar dari Kasus Federico Barba dan Stefano Beltrame
- 3 Pemain Asing BRI Super League Masuk Radar Naturalisasi, Siapa Paling Siap Bela Timnas Indonesia?
- Resmi! Arema FC Perkenalkan Joel Vinicius Sebagai Penyerang Baru Singo Edan
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4912685/original/073440000_1723106315-WhatsApp_Image_2024-08-08_at_15.22.09.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5488952/original/036740200_1769771640-Screenshot_2026-01-30_at_18.13.41.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5488936/original/070718400_1769770630-1000153773.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5488891/original/061045400_1769769021-porsche_pakai_pelat_kemenhan_bodong.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2992830/original/020508800_1576041384-IMG_2172.jpg)
:strip_icc():watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,573,20,0)/kly-media-production/medias/5488853/original/013769700_1769766680-20260130IQ_Persita_vs_Persija-4.jpg)
