Willian Digosipkan Bakal Gabung Arsenal, Frank Lampard: Suka Suka Dia Aja!
Serafin Unus Pasi | 9 Agustus 2020 02:33
Bola.net - Manajer Chelsea, Frank Lampard mengomentari gosip Willian akan pindah ke Arsenal. Lampard mengaku tidak mempermasalahkan itu, karena ia menilai itu hak sepenuhnya dari sang winger.
Setelah tujuh tahun bersama, kebersamaan Willian dan Chelsea nampaknya akan usia di musim panas ini. Pasalnya sang winger sudah memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya yang habis di musim panas ini.
Beredar kabar bahwa Willian saat ini sudah menemukan pelabuhan karirnya yang baru. Ia disebut ingin bergabung dengan Arsenal yang notabene merupakan klub rival dari Chelsea.
Ketika dimintai pendapatnya mengenai rumor tersebut, begini jawaban Lampard. "Ketika kontrak seorang pemain habis, dan jika pemain itu pemain berkualitas seperti Willian, maka ia bisa pindah dan berkontribusi untuk tim manapun," beber Lampard yang dikutip Sportsmole.
Baca penuturan lengkap sang manajer di bawah ini.
Doakan yang Terbaik
Lampard menyebut bahwa ia tidak akan mempermasalahkan jika Willian pindah ke Arsenal. Ia hanya akan mendoakan yang terbaik untuk mantan rekan setimnya itu.
"Saya rasa kami hanya bisa menerima apapun keputusannya dan move on. Saya tidak bermasalah sama sekali [jika Willian ke Arsenal], karena itu adalah haknya."
"Saya rasa dia akan meninggalkan lubang yang besar di tim ini, karena ia sudah tujuh tahun membela klub ini. Dia juga menjadi bagian dari beberapa tim yang sangat sukses di sini."
Move On
Lampard juga menegaskan bahwa ia tidak akan menangisi kepergian Willian. Ia akan melakukan yang terbaik untuk menutup lubang yang ditinggalkan Willian.
"Dia [Willian] akan membuat keputusannya sendiri, dan kami sebagai sebuah klub ingin terus maju ke depan apapun yang terjadi."
"Tahun lalu Eden Hazard pergi, dan klub ini terus berjalan. Kami harus mencoba untuk terus berjalan maju dan itu akan tetap kami lakukan entah dia memutuskan pergi dari klub." ujarnya.
Kontrak Panjang
Menurut gosip yang beredar, Willian pindah ke Arsenal karena manajemen The Gunners memberikannya kontrak yang panjang.
Sang winger mendapatkan kontrak berdurasi tiga tahun, di mana Chelsea hanya bersedia memberikannya kontrak berdurasi dua tahun saja.
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








