Wolves vs Manchester United, 5 Fakta Ini Unggulkan Setan Merah
Gia Yuda Pradana | 28 Agustus 2021 16:00
Bola.net - Manchester United akan kembali melakoni partai away pada pekan ketiga Premier League 2021/2022. Kali ini, Setan Merah bertandang ke markas Wolverhampton.
Pertandingan tersebut akan berlangsung di Molineux Stadium, Minggu (29/08/2021). Ini sekaligus menjadi partai kedua away Reds Devils setelah sebelumnya bertamu ke markas Southampton.
Meski berstatus tim tamu, Manchester United lebih diunggulkan pada laga ini. Setan Merah punya sejumlah sumber daya untuk memenangkan pertandingan.
Bola.net mencatat ada lima alasan yang membuat Manchester United bisa menang di markas Wolves. Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
MU Unggul Head to Head

Hasil lima pertemuan terakhir menempatkan Manchester United sebagai tim yang lebih unggul. Setan Merah bahkan tidak pernah kalah dalam lima pertandingan terkini kontra Wolves.
Manchester United menang sebanyak 3 kali dan 2 kali bermain imbang kontra Wolves. Itu terjadi di Premier League dan Piala FA.
5 Pertemuan Terakhir Wolves vs Manchester United:
- Wolves 1-2 Manchester United
- Manchester United 1-0 Wolves
- Manchester United 0-0 Wolves
- Manchester United 1-0 Wolves
- Wolves 0-0 Manchester United.
Hasil Positif di Molineux Stadium

Selain unggul head to head, Manchester United tidak pernah kalah dalam tiga away terakhir ke markas Wolves. Musim lalu, Setan Merah bahkan mampu menang di Molineux Stadium.
Manchester United menang 2-1 pada pekan terakhir Premier League 2020/2021, sedangkan dua pertandingan lainnya berakhir imbang.
3 Away terakhir MU ke markas Wolves:
- Wolves 1-2 Manchester United
- Wolves 0-0 Manchester United
- Wolves 1-1 Manchester United.
MU punya Modal Lebih Bagus

Manchester United Punya modal lebih bagus ketika menatap laga pekan ketiga Premier League. Setan Meraih meraih empat poin dari satu kemenangan dan satu imbang di dua laga awal.
Sementara itu, Wolves selalu kalah dalam dua pertandingan pertamanya di Premier League musim ini. Anak asuh Bruno Lage dikalahkan Leicester City dan Tottenham Hotspur.
Rekor Tandang MU

Manchester United masih memegang rekor tak pernah kalah dalam 27 pertandingan tandang terakhirnya di Premier League. Setan Merah meraih 17 kemenangan dan 10 hasil imbang.
Musim ini, Manchester United telah melakoni partai tandang ke markas Southampton. Anak-anak asuh Ole Gunnar Solskjaer bermain imbang 1-1.
Skuad Lebih Mentereng

Manchester United punya skuad yang lebih mentereng dari Wolves. Setan Merah diperkuat sejumlah pemain bintang, seperti Bruno Fernandes, Jadon Sancho, hingga Raphael Varane.
Tim yang bermarkas di Old Trafford tersebut juga punya pemain muda yang menjanjikan, seperti Mason Greenwood yang tampil impresif sejauh ini.
Diolah dari berbagai sumber
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Prediksi Wolverhampton vs Manchester United 29 Agustus 2021
- Data dan Fakta Premier League: Wolverhampton vs Manchester United
- Wolverhampton vs Manchester United, Raphael Varane Debut?
- Tantang Wolverhampton, Paul Pogba Targetkan Manchester United Raih Tiga Poin
- Salah Satu Jejak Kehebatan Mesin Gol Cristiano Ronaldo di Premier League
- Ole Gunnar Solskjaer, Dahulu Di-assist Ronaldo, Kini Melatih Ronaldo
- Netizen: MU Dapat Ronaldo, Arsenal Dapat Hikmahnya, Ayo Pulangin Lord Bendtner Juga!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










