Wow, Pemain Arsenal Dijanjikan Bonus Rp9,4 Miliar Kalau Lolos ke Liga Champions!
Yaumil Azis | 8 Maret 2022 07:21
Bola.net - Performa Arsenal sedang menarik perhatian belakangan ini. Tidak seperti di musim-musim sebelumnya, sekarang mereka lebih sering memetik hasil positif dan jarang dibuat bertekuk lutut oleh lawan-lawannya.
Tujuh kekalahan memang bukan rekor apik. Namun 15 kali menang dari 25 pertandingan pun tidak bisa dikatakan buruk. Sekarang the Gunners sudah mengumpulkan 48 poin dan kini berada di peringkat keempat klasemen Premier League.
Kabar baiknya posisi mereka masih bisa lebih baik dari ini. Arsenal masih menyimpan tiga laga tunda. Kalau semuanya mampu dimenangkan, finis di empat besar akan jadi impian yang menjadi kenyataan.
Ya, empat besar selalu menjadi target yang realistis buat klub besutan Mikel Arteta tersebut. Pasalnya, mereka seringkali terdampar jauh dari sana. Musim lalu saja, the Gunners cuma bisa menempati peringkat delapan di klasemen akhir.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Bonus Menanti
Kalau berhasil finis di empat besar, Arsenal bakal dipastikan ikut ajang Liga Champions musim depan. Sebuah kompetisi yang tidak pernah lagi diikuti oleh mereka semenjak musim 2016/17 lalu.
Arsenal dikabarkan siap merayakan kalau keberhasilan itu benar-benar bisa tercapai. Dilansir dari Mirror, manajemen klub menjanjikan bonus hingga 500 ribu pounds (setara Rp9,4 Miliar) jika berhasil meraih tiket ke Liga Champions.
Keikutsertaan di ajang tersebut bisa membuat Arsenal menerima 50 juta pounds, dan dari situlah uang bonusnya berasal. Bonus takkan dibagi secara rata, melainkan lewat perhitungan secara pro-rata.
Bahkan ada beberapa pemain, merujuk pada laporan Daily Mail, yang bisa menerima kenaikan gaji otomatis. Arsenal harus memenuhi itu karena sudah menyepakatinya dalam bentuk klausul kontrak.
Sulit Dipercaya
Banyak yang sulit percaya bisa melihat Arsenal berada di empat besar sekarang. Pasalnya, mereka tidak memulai musim 2021/22 dengan cara yang baik. Pada pekan pertama, Granit Xhaka dkk dikalahkan Brentford dengan skor telak 0-3.
Hasil buruk itu berlanjut ke laga kontra Manchester City dan Chelsea di pekan-pekan berikutnya. Dalam tiga pertandingan, Arsenal gagal mencetak gol dan kebobolan 10 kali. Jadi, tidak heran kalau Arsenal jadi kebanjiran kritik.
Arteta kemudian melakukan perubahan, paling mencolok di sektor penjaga gawang. Aaron Ramsdale dipercaya sebagai kiper utama untuk menggantikan Bernd Leno dan langsung mencatatkan clean sheet di laga kontra Norwich.
Arsenal masih jauh dari kata sempurna. Rekor mereka saat menghadapi klub 'big six', kecuali Tottenham, selalu buruk. Namun ini adalah langkah awal yang bagus untuk kebangkitan Si Meriam London.
(Mirror, Daily Mail)
Baca juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


