Alvaro Morata: Pemain Rp4 Triliun Yang Tak Pernah Tembus 15 Gol
Asad Arifin | 22 September 2020 07:54
Bola.net - Alvaro Morata selangkah lagi pindah ke Juventus. Jika transfernya ke Juventus rampung, maka Alvaro Morata akan menjadi pemain dengan nilai transfer Rp4 triliun dalam lima musim terakhir.
Alvaro Morata awalnya hanya masuk dalam rencana alternatif bagi Juventus. Buruan utama Juventus adalah Edin Dzeko, bomber AS Roma.
Edin Dzeko sudah sepakat pindah ke Juventus. Namun, Roma mendapat masalah dalam mencari pengganti sang kapten. Arkadiuz Milik, yang menjadi bidikan, mengalami masalah saat hendak keluar dari Napoli.
Juventus mengambil langkah cepat. Alvaro Morata segera didatangkan dari Atletico Madrid. Sedangkan, pihak Atletico Madrid akan membawa Luis Suarez yang sudah tidak terpakai di Barcelona.
Alvaro Morata Pemain Rp4 Triliun
Alvaro Morata sudah berada di Turin dan segera menjalani tes medis. Pemain 27 tahun akan datang dengan status pinjaman. Juventus harus membayar 10 juta euro untuk meminjam Morata.
Selain itu, ada opsi peminjaman lagi selama semusim dengan harga 10 juta euro. Juventus pun punya opsi membelinya secara permanen. Total uang yang harus dibayar Si Nyonya Tua mencapai 55 juta euro.
Sebelumnya, Morata dibeli Atletico dari Chelsea dengan harga 56 juta euro. Sedangkan, pada awal musim 2018/2019 lalu, Atletico meminjam Morata dari Chelsea dengan harga 7 juta euro.
Chelsea sendiri membeli Morata dari Real Madrid dengan harga 66 juta euro pada Juli 2017 lalu. Sebelum itu, Madrid membeli Morata dari Juventus dengan harga 30 juta euro. Sedangkan, Juventus membeli Morata dari Madrid senilai 20 juta euro.
Dalam lima musim, Morata terus berganti klub. Total transfer yang Alvaro Morata mencapai 234 juta euro atau berada pada kisaran Rp4 triliun.
Tak Pernah Tembus 15 Gol

Alvaro Morata sempat diprediksi bakal menjadi penerus Raul Gonzalez di Real Madrid. Namun, dia gagal bersaing hingg pindah ke Juventus pada 2014. Dia tampil cukup bagus di Juventus selama dua musim.
Morata kemudian pulang ke Madrid pada 2016/2017. Musim ini adalah musim terbaik Morata. Sebab, dia mampu mencetak 15 gol di pentas La Liga. Morata tak pernah mencetak lebih dari 15 gol di liga dalam karirnya.
Musim lalu, Morata tampil cukup bagus di Atletico. Dia memainkan 34 laga bersama Los Colconeros di La Liga, 25 kali sebagai pemain inti. Alvaro Morata mencetak 12 gol di La Liga.
Sumber: Transfermarkt
Baca Ini Juga:
- Terungkap, Begini Detail Transfer Alvaro Morata ke Juventus
- Alvaro Morata Merapat ke Juventus, Bagaimana Nasib Edin Dzeko?
- Bukan Luis Suarez, Alvaro Morata yang Akan Bergabung dengan Juventus
- Puja-Puji untuk Aaron Ramsey, Zinedine Zidane Berseragam Juventus
- 4 Pemain Kejutan yang Ditampilkan Andrea Pirlo Pada Laga Debutnya di Juventus
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




