Bukan Juventus, Sandro Tonali akan Merapat ke Inter Milan
Serafin Unus Pasi | 18 Mei 2020 17:00
Bola.net - Asa Juventus untuk mengamankan tanda tangan Sandro Tonali akan pupus di tengah jalan. Sang gelandang diberitakan lebih memilih untuk pindah ke Inter Milan musim depan.
Tonali memang digadang-gadang bakal jadi rebutan di musim panas nanti. Sang gelandang disebut-sebut sebagai titisan Andrea Pirlo jika melihat permainannya di Brescia.
Belakangan nama Juventus mencuat menjadi kandidat kuat untuk destinasi karir Tonali berikutnya. Juventus menilai sang gelandang bisa menjadi pilar utama lini tengah mereka musim depan.
Le 10 Sports mengklaim bahwa Juventus akan gigit jari dalam upaya perekrutan Tonali. Pasalnya sang gelandang lebih memilih untuk pindah ke Inter Milan musim depan.
Mengapa Tonali lebih memilih untuk pindah ke Inter Milan? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Jadi Andalan
Menurut laporan tersebut, ada satu aspek yang membuat Tonali lebih condong bergabung dengan Inter ketimbang Juventus.
Menurut laporan tersebut, Inter Milan berani menjanjikan jam bermain untuk sang gelandang. Tonali disebut akan menjadi starter reguler di skuat Nerrazurri musim depan.
Sementara Juventus tidak berani memberikan jaminan serupa kepada Tonali. Itulah mengapa Tonali lebih condong untuk bergabung dengan Inter Milan.
Segera Tebus
Laporan itu mengklaim bahwa Inter Milan akan segera melancarkan manuver mereka untuk mengamankan tanda tangan Tonali.
Sang gelandang diketahui sudah pasti dijual oleh Brescia di musim panas nanti. Hal ini dikarenakan Brescia kemungkinan besar akan terdegradasi sehingga mereka terpaksa melepas beberapa pemain terbaik mereka.
Brescia disebut meminta bayaran sebesar 50 juta Euro untuk Tonali, dan Inter Milan diberitakan menyanggupi mahar transfer tersebut.
Opsi Lain
Inter Milan diberitakan mengincar beberapa gelandang lain di musim panas nanti.
Ada nama Arturo Vidal dan Arthur Melo yang diberitakan masuk daftar belanja Inter Milan.
(Le 10 Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:24
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








